Ini Komunitas Penggerak Terdepan dan Tokoh Adiluhung detikJatim Awards 2025

detikJatim Awards 2025

Ini Komunitas Penggerak Terdepan dan Tokoh Adiluhung detikJatim Awards 2025

Auliyau Rohman - detikJatim
Kamis, 06 Nov 2025 19:45 WIB
Anak dari KH Mahrus Aly, KH Abdullah Kafabihi Mahrus
Anak dari KH Mahrus Aly, KH Abdullah Kafabihi Mahrus (Foto: Rifkianto Nugroho)
Malang -

Ajang penganugerahan detikJatim Awards 2025 sukses digelar di Grand Mercure Malang Mirama, Kota Malang, pada Rabu 5 November 2025. Acara ini menjadi momen penghargaan bagi berbagai pihak yang dinilai memberikan kontribusi signifikan untuk masyarakat Jawa Timur.

Salah satunya, Anugerah Komunitas Penggerak Terdepan yang diberikan kepada komunitas yang menjalankan misi pendampingan kesehatan bagi kelompok rentan secara terstruktur, konsisten, dan kolaboratif. Selain itu, ada pula Anugerah Adiluhung yang diberikan kepada sosok yang memberikan pengaruh besar dalam dunia pendidikan Islam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Anugerah Komunitas Penggerak Terdepan dan Anugerah Adiluhung

Penghargaan ini diserahkan langsung jajaran direksi detikcom dan detikJatim sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka. Berikut daftar penerima Anugerah Komunitas Penggerak Terdepan dan Anugerah Adiluhung detikJatim Awards 2025, beserta kategori yang diraih.

1. Cerita Sehat Indonesia - Kategori Pendampingan Kesehatan bagi Kelompok Rentan
2. Laskar Belajar - Kategori Pendampingan Pendidikan untuk Anak-anak
3. KH Mahrus Aly (Anugerah Adiluhung)

ADVERTISEMENT

detikJatim menghadirkan detikJatim Awards 2025, ajang penghargaan untuk tokoh masyarakat hingga pelaku bisnis dan instansi pemerintah yang memberikan kontribusi positif bagi masyarakat di Jawa Timur.

Tahun ini, pemberian penghargaan digelar di Grand Mercure Malang Mirama, Kota Malang, pada Rabu 5 November 2025. Anugerah detikJatim Awards 2025 diberikan kepada individu, komunitas, instansi pemerintahan, kampus, DPRD, BUMD, dan perusahaan swasta.

Seleksi penerima dilakukan melalui tahapan khusus oleh dewan redaksi detikcom dan detikJatim, dengan memperhatikan kriteria inovasi, kreativitas, inspiratif, dampak bagi masyarakat, dan keaktifan di bidang masing-masing.




(auh/hil)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads