Polres Blitar Kota Siap Amankan Jalannya Pengesahan Perguruan Silat

Polres Blitar Kota Siap Amankan Jalannya Pengesahan Perguruan Silat

Fima Purwanti - detikJatim
Sabtu, 28 Jun 2025 20:45 WIB
Apel gelar pasukan pengamanan Polres Blitar Kota
Apel gelar pasukan pengamanan Polres Blitar Kota Foto: Dok Humas Polres Blitar Kota
Blitar -

Polres Blitar Kota berkomitmen untuk menjaga situasi kondusif wilayah. Khususnya dalam mengamankan jalannya kegiatan pengesahan anggota baru perguruan silat di wilayah Kota Blitar.

Ada sekitar 650 personel gabungan dari Polres Blitar Kota, TNI, Dishub, Satpol PP Kota Blitar dan sebagainya yang disiapkan dalam pengamanan kegiatan tersebut. Adapun kegiatan pengesahan anggota baru perguruan silat itu akan digelar di Gedung Serbaguna Jalan Sudanco Soepriadi, Kota Blitar.

Waka Polres Blitar Kota Kompol Subiyantana menyebutkan ratusan personel disiagakan untuk mengamankan jalannya kegiatan tahunan itu. Nantinya, para personel disiagakan di sejumlah titik sesuai dengan hasil koordinasi pengamanan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami terjunkan sekitar 650 personel. Gabungan dari Polres Blitar Kota, TNI, Dishub dan Satpol PP Kota Blitar, sampai dengan Pamter. Akan disebar di sejumlah titik lokasi untuk penyekatan, dan mengawal jalannya kegiatan pengesahan anggota baru perguruan silat itu," jelasnya, Sabtu (28/6/2025).

Subiyantana menyebutkan pengamanan yang dilakukan meliputi pengamanan di tempat kegiatan dan pengawalan peserta maupun anggota perguruan silat. Hal itu dilakukan untuk memastikan kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan kondusif.

ADVERTISEMENT

"Akan dilakukan pengamanan sampai dengan acara selesai, dan para anggota silat kembali ke rumah masing-masing. Tujuannya agar tidak lagi ada konvoi, maupun kegiatan lainnya yang dapat mengganggu kamtibmas," tegasnya.

Apel gelar pasukan pengamanan Polres Blitar KotaApel gelar pasukan pengamanan Polres Blitar Kota Foto: Dok Humas Polres Blitar Kota

Lebih lanjut, Polres Blitar Kota turut meminta agar seluruh anggota perguruan silat dapat mematuhi maklumat Suro Aman 2025. Maklumat tersebut telah ditandatangani oleh perguruan silat, sebagai komitmen menjaga situasi kondusif wilayah masing-masing.

"Kami berharap kegiatan ini dapat berjalan sesuai dengan kesepakatan maklumat Suro Aman. Sehingga seluruh masyarakat tidak perlu takut dengan gangguan kamtibmas, dan perguruan silat dapat melakukan kegiatan dengan kondusif," pungkasnya.




(ihc/hil)


Hide Ads