Kerangka manusia ditemukan dalam mobil yang terparkir di asrama polisi (Aspol) Polsek Ujungpangkah, Gresik. Aspol sendiri telah lama tak berpenghuni.
Dari tetenger plakat yang ada, aspol tersebut diresmikan pada 1995 oleh Kapolda Jatim saat itu Irjen Pol Roesmanhadi. Namun kini, aspol tersebut tak berpenghuni alias kosong.
Aspol yang berada di samping Polsek Ujungpangkah itu tampak banyak mengalami kerusakan. Beberapa pintu rumah tertutup semak belukar hingga atap bangunan yang nyaris roboh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain kondisinya yang memprihatinkan, cerita-cerita mistis yang tersebar dari mulut ke mulut semakin menambah anggota enggan menempati aspol.
Kapolsek Ujungpangkah Iptu Suwito Saputro mengatakan aspol sudah tak berpenghuni sejak sekitar 5 tahunan. Ini karena nyaris tak ada yang mau tinggal di aspol tersebut.
![]() |
"Sudah lama tidak ada yang menempati, karena sudah rusak parah. 5 tahun lalu sudah sepi gini," kata Suwito Rabu (12/3/2024).
Suwito tak mengetahui pasti sejak kapan aspol tersebut kosong. Namun, banyak anggota polisi yang enggan menempati karena kondisinya yang memprihatinkan.
"Kalau anggota banyak yang pulang pergi ke rumahnya. Ada yang ngontrak di dekat Polsek," terangnya.
Meski demikian, hanya rumah Aipda Yudi Setiawan yang masih digunakan. Itu pun untuk memarkir kendaraan Honda Civic yang sudah tak pernah dipakainya lagi.
"Pemilik mobil ini juga telah lama pindah. Hanya saja mobilnya ditinggal disini karena rusak," tandas Suwito.
Sebelumnya, penemuan kerangka manusia di dalam sebuah mobil yang telah lama terparkir di Asrama Polisi Polsek Ujungpangkah, Gresik, menggegerkan warga dan aparat setempat. Kerangka itu ditemukan dalam kondisi mengenaskan di kursi bagian kiri mobil sedan Honda Civic yang sudah bertahun-tahun mangkrak.
Kejadian ini pertama kali diketahui oleh seorang petugas polisi yang diminta membuka mobil tersebut. Setelah penemuan itu, pihak kepolisian langsung melakukan penyelidikan untuk mengungkap identitas dan penyebab kematian korban.
(abq/iwd)