Hujan Angin di Sidoarjo Rusak Puskesmas Porong dan Belasan Rumah

Hujan Angin di Sidoarjo Rusak Puskesmas Porong dan Belasan Rumah

Suparno - detikJatim
Kamis, 20 Feb 2025 21:40 WIB
hujan angin sidoarjo
Polisi membantu membersihkan reruntuhan atap Puskesmas Porong (Foto: Suparno)
Sidoarjo -

Hujan deras disertai angin kencang melanda Sidoarjo selatan. Hujan angin itu menyebabkan Puskesmas Porong dan belasan rumah rusak.

Kepala Puskesmas Porong dr Hinu mengatakan hujan angin terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Bencana itu membuat atap tiga ruangan terbang terbawa angin. Ruangan itu yakni ruang pendaftaran, pemeriksaan umum, dan ruang rekam medik.

"Tiga ruang tersebut atapnya terbang, kemudian plafonnya jebol. Bersyukur ada bantuan dari Kompi 3 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Jatim dan Polsek Porong. Puing-puing selesai dievakuasi," ujar Hinu di Puskesmas, Kamis (20/2/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

hujan angin sidoarjoPohon juga tumbang (Foto: Suparno)

Sementara itu, Imam (36) warga Desa Balongtani mengatakan puluhan rumah warga Jabon sidoarjo mengalami kerusakan parah dilanda hujan angin.

"Kejadiannya saya tidak mengetahui secara pasti. Saya sampai rumah sempat kaget, ternyata rumah saya rusak parah," kata Imam kepada detikJatim, Kamis (20/2/2025).

ADVERTISEMENT

Ketua Kartar Sidoarjo ini berharap BPBD Sidoarjo segera melakukan pendataan rumah warga yang rusak akibat hujan deras yang disertai angin kencang ini.

"Kami meminta BPBD segera memberikan bantuan ke warga di Kecamatan Jabon, di antaranya berupa terpal karena bantuan itu sangat dibutuhkan oleh warga," imbuh Imam.

Kapolsek Jabon AKP Iwan Setiawan mengatakan hujan deras disertai angin kencang melanda empat desa di Kecamatan Jabon yakni Desa Balongtani, Kedungrejo, Semambung, dan Kedung Pandan.

"Saat ini petugas dari polisi, Satpol PP, BPBD, PLN serta dibantu warga telah melakukan pembenahan sementara rumah dan fasilitas umum yang rusak, sampai saat ini listrik masih padam," kata Iwan.




(abq/iwd)


Hide Ads