Fakta Pria Tewas Bunuh Diri dari Lantai 21 Hotel Surabaya Nyantol di Kanopi

Fakta Pria Tewas Bunuh Diri dari Lantai 21 Hotel Surabaya Nyantol di Kanopi

Fatichatun Nadhiroh - detikJatim
Senin, 14 Okt 2024 11:05 WIB
Pria Diduga Lompat dari Hotel Morazen Surabaya
Petugas evakuasi proa bunuh diri di hotel Surabaya (Foto file: Praditya Fauzi Rahman/detikJatim)
Surabaya -

Informasi dalam artikel ini tidak ditujukan untuk menginspirasi kepada siapapun untuk melakukan tindakan serupa. Bagi Anda pembaca yang merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak yang dapat membantu seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan mental.

Warga Surabaya dikagetkan aksi pria berinisial H usia 55 tahun terjun dari lantai 21 Hotel Morazen Jalan Kayoon Surabaya. Tubuh pria tersebut sempat nyantol di kanopi hotel.

Pria asal Jakarta Barat itu diduga bunuh diri dari lantai 21 Hotel Morazen sekitar pukul 17.00 WIB, Minggu (13/10/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut Fakta-faktanya:

1. Pria Bunuh Diri dari Lt 21 Hotel Morazen

Seorang pria diduga bunuh diri dari lantai 21 Hotel Morazen Jalan Kayoon Surabaya. Aksi pria ini mengejutkan warga dan pengguna jalan.

Data dan informasi yang diperoleh detikJatim menyebut peristiwa itu terjadi pada Minggu (13/9/20246) sekitar pukul 17.00 WIB. Tepatnya dari lantai 21 Hotel Morazen Surabaya.

ADVERTISEMENT

Hal itu dibenarkan salah satu pengemudi ojol bernama Dedik. Menurutnya, peristiwa itu sempat menghebohkan pengguna jalan di sekitar lokasi.

2. Tubuh Pria Bunuh Diri dari Lt 21 Nyantol di Kanopi Hotel Morazen

Dari pantauan detikJatim, tubuh pria bunuh diri dari Lt 21 nyantol di kanopi hotel. Bukan langsung jatuh ke lantai dasar.

Evakuasi pria tersebut melaibatkan Tim Damkar Surabaya dan petugas Polsek Genteng. Beberapa petugas damkar langsung menuju titik pria tersebut jatuh dari lantai 21 Hotel Morazen.

3. Butuh Evakuasi 2 Jam Pria Bunuh Diri dari Lt 21

Petugas damkar yang dilengkapi peralatan lengkap tersebut mengikat tubuh korban dan diturunkan secara perlahan-lahan, karena lokasi cukup sempit dilewati.

Saat proses evakuasi, 2 hingga 3 petugas Damkar yang melakukan evakuasi. Mereka berupaya mengevakuasi tubuh pria itu dari atas kanopi lobi hotel secara hati-hati.

Kepala BPBD Surabaya Agus Hebi Djuniantoro mengatakan, pada saat evakuasi membutuhkan usaha berjam-jam. Sebab, tubuh pria tersebut jatuh di kanopi hotel.

"Setelah inafis datang, evakuasi luamayan ada effort lumayan," kata Hebi kepada detikJatim

4. Pria Bunuh Diri di Hotel Morazen Asal Jakarta

Pria tersebut berinisial H, usia 55 tahun asal Mangga Besar, Jakarta Barat. Hal itu dibenarkan Kanit Reskrim Polsek Genteng, Iptu Vian Wijaya.

"Benar, korban berinisial H, usia 55 tahun asal Jakarta Barat," katanya saat dikonfirmasi, Senin (14/10/2024).

5. Manajemen Hotel Angkat Bicara

Pihak hotel angkat bicara terkait dugaan pria bunuh diri di Hotel Morazen. Humas Hotel Morazen Surabaya, Litinia mengaku akan kooperatif dengan kepolisian.

"Kami sudah berkonsultasi juga dapat dari tim hotel dari pihak berwenang, jadi kami update terus. Kami kooperatif dari tim penyelidikan pihak berwajib," kata Litinia, Minggu (13/10/2024).

Litania menyatakan pihaknya bakal menyerahkan seluruh proses pemeriksaan ke polisi. Serta akan kooperatif bilamana diperlukan

"Kami menyerahkan (pemeriksaan penyebab bunuh diri) ke pihak berwajib," tuturnya.

6. Jenazah Dibawa ke Kamar Jenazah dan Diserahkan Keluarga

Jenazah pria berinisial H itu dibawa ke kamar jenazah usai dievakuasi dari kanopi Hotel Morazen. Pria usia 55 tahun itu asal Mangga Besar Jakarta Barat.

Sebelumnya, evakuasi membutuhkan waktu 2 jam. Sebab korban nyantol di kanopi hotel. Evakuasi dibantu petugas damkar untuk naik ke titik TKP.




(abq/fat)


Hide Ads