Bus Rombongan Guru SMAN Kedungwaru Terguling di Tol Sumo, 1 Orang Tewas

Fatichatun Nadhiroh - detikJatim
Senin, 07 Okt 2024 16:58 WIB
Bus rombongan guru SMAN Kedungwaru Tulungagung kecelakaan di tol/Foto: Istimewa (Dok PJR Polda Jatim)
Gresik -

Sebuah bus warna kuning rombongan guru SMAN Kedungwaru, Tulungagung, terguling saat masuk rest area KM 725 A Ruas Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) Driyorejo Gresik arah ke Surabaya.

Satu penumpang dilaporkan meninggal di lokasi kejadian. Peristiwa terjadi pukul 14.30 WIB.

Diduga bus mengalami rem blong masuk rest area KM 725 A dari Driyorejo Gresik arah ke Surabaya, lalu menabrak guadriel tembok dan terguling.

"Iya benar, kejadian di rest area 725 A, ada korban meninggal satu. Anggota masih olah TKP," kata Kasat PJR AKBP Imet Chaerudin saat dikonfirmasi, Senin (7/10/2024).

Dia menambahkan selain korban meninggal, ada belasan guru mengalami luka berat dan luka ringan.

"Yang luka ringan (LR) Luka berat (LB) ada 19-an," tambahnya.

Informasi yang dihimpun, bus rombongan guru SMAN Kedungwaru, Tulungagung, sedianya menuju Arena DBL Surabaya. Namun mengalami kecelakaan di tol.

Para korban luka dan tewas dibawa ke RS Petrokimia Gresik Driyorejo.



Simak Video "Video Minibus Kecelakaan-Terbakar di Tol Cisumdawu, Sopir Tewas"

(dnp/fat)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork