Pj Gubernur Jatim Buka Suara Soal Penggeledahan KPK di Ruang Biro Kesra

Pj Gubernur Jatim Buka Suara Soal Penggeledahan KPK di Ruang Biro Kesra

Faiq Azmi - detikJatim
Jumat, 16 Agu 2024 18:30 WIB
Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono.
Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono (Foto: Faiq Azmi/detikJatim)
Surabaya -

KPK menggeledah Ruang Biro Kesra Jatim yang berada di Kantor Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Jawa Timur, Jumat (16/8/2024). Usai lebih 6 jam menggeledah, KPK membawa sebuah koper besar berwarna merah.

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono buka suara. Adhy menghormati proses hukum yang sedang berjalan.

"Ya kita ikuti saja proses hukumnya, itu kan bagian dari mencari data, kita sudah (kooperatif)," kata Adhy di Gedung Negara Grahadi, Jumat (16/8/2024) sore.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Adhy menyebut penggeledahan KPK bertujuan melengkapi barang bukti terkait kasus dana hibah yang menjerat pimpinan DPRD Jatim akhir tahun 2022 lalu.

"Ini kan pak sekda dan pak kepala bironya untuk membantu semua data informasi yang dibutuhkan untuk KPK, untuk kelancaran penyidikan dan seterusnya," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Adhy belum tahu persis terkait apa saja yang dibawa KPK dari ruangan Biro Kesra Jatim.

"Saya belum tahu, belum ada laporan. Nanti mungkin ke pak (Kabiro Kesra Jatim)," tegasnya.

Ssebelumnya, petugas KPK melakukan penggeledahan di Ruang Biro Kesra Jatim sejak pukul 10.00 WIB.

Pantauan detikJatim, KPK melakukan penggeledahan di lantai 5 Setdaprov Jatim dengan dikawal dua aparat polisi bersenjata lengkap. Di lantai 5 Kantor Setdaprov Jatim merupakan ruangan Biro Kesra Jatim.

Setelah lebih dari 6 jam, petugas KPK akhirnya turun dari lantai 5. Ada sekitar 5 orang petugas KPK turun.

Salah satu di antaranya membawa koper besar berwarna merah. Mereka kemudian bergegas menuju 3 mobil Innova hitam dan meninggalkan Kantor Setdaprov Jatim.

Jubir KPK Tessa Mahardhika membenarkan adanya penggeledahan itu. Namun dirinya belum tahu persis ruangan apa saja yang digeledah.

"Benar ada kegiatan penggeledahan KPK di Pemprov Jatim terkait perkara dana hibah. Untuk ruangannya sendiri saya tidak terinfo di mana saja," kata Tessa kepada detikJatim, Jumat (16/8/2024).

Tessa memastikan proses penggeledahan masih berlangsung. Ia akan memberikan keterangan lengkap ketika penggeledahan sudah selesai.

"Sementara itu saja yang bisa dikonfirmasi saat ini dari penyidiknya. Kalau sudah selesai nanti kita update lagi," tandasnya.




(dpe/fat)


Hide Ads