Pemerintah Kota Pasuruan membagikan puluhan hewan kurban ke seluruh masjid di wilayahnya. Hewan kurban yang dibagikan terdiri dari 4 sapi dan 83 kambing.
Ke-87 hewan kurban diserahkan secara simbolis oleh Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) usai salat Id bersama warga di Masjid Quba, Kelurahan Mayangan, Kecamatan Panggungrejo, Senin (17/6/2024).
Dalam sambutan saat saat Id, Gus Ipul menyampaikan rasa syukur karena diberikan kesehatan dan kesempatan untuk ikut beribadah sholat Idul Adha bersama warga. Ia mendoakan warga yang hadir yang belum melaksanakan ibadah haji diberikan kesempatan berhaji.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Memang pada dasarnya semua orang bisa menyiapkan untuk bisa beribadah haji. Makin hari makin banyak contoh ada orang yang tidak punya tapi bisa berhaji. Makin hari makin banyak dengan adanya kemajuan teknologi banyak informasi, banyak kisah ada orang kurang mampu yang diprediksi tidak bisa berangkat malah berangkat. Tapi ada yang diprediksi bisa berangkat malah tidak bisa berangkat," jelasnya.
Gus Ipul mencontohkan ada warga Kota Pasuruan penjual sandal keliling bisa berhaji dengan istrinya dengan dengan uang yang mereka tabungan selama 20 tahun. Ada juga, kata Gus Ipul, suami-istri tukang pijat, tukang becak, yang berhaji.
"Haji adalah tamu Allah SWT. Insya Allah dengan usaha kita Allah SWT memberikan kesempatan untuk berangkat ke tanah suci. Tidak usah putus asa," ungkapnya.
Gus Ipul juga mengatakan bahwa tiga tahun terakhir selama memimpin Kota Pasuruan, ia dan wakilnya, Adi Wibowo, salat Idul Fitri maupun Idul Adha di masjid-masjid Kota Pasuruan bersama warga. Hari ini giliran di Masjid Quba Mayangan.
(akd/ega)