Terkuaknya Mobil Misterius yang Tabrak Lari Avanza Putih di Tol Sidoarjo

Round Up

Terkuaknya Mobil Misterius yang Tabrak Lari Avanza Putih di Tol Sidoarjo

Dida Tenola - detikJatim
Selasa, 11 Jun 2024 08:00 WIB
Viral sebuah kecelakaan mobil Toyota Avanza ditabrak sampai masuk parit di pinggir jalan tol.
Viral tabrak lari di Tol Sidoarjo. (Foto: Istimewa)
Surabaya - Peristiwa tabrak lari di Tol Sidoarjo sempat viral di TikTok. Akhirnya, terkuak mobil misterius yang menabrak lari Toyota Avanza Putih.

Yoga Ardy Pratama, sopir Avanza tersebut mengatakan, kendaraan yang menabrak mobilnya adalah Mitsubishi Outlander warna putih. Outlander itu dikemudikan oleh Anggi Samuel G Siahaan (34), warga Jalan Telogorejo nomor 51 Telaga Sari, Balikpapan.

"Mobil yang menabrak dari belakang mobil Mitsubishi Outlander warna putih yang dikemudikan oleh warga Balikpapan, namun tinggal di Malang," jelas Yoga kepada detikJatim, Senin (10/6/2024).

Yoga sendiri awalnya tidak tahu secara langsung mobil apa yang menabraknya. Sebab, kecelakaan itu berlangsung hingga cepat sampai menyebabkan mobilnya berputar arah lalu masuk parit tol.

"Setelah kejadian saya tidak mengetahui identitas mobil yang menabrak dari belakang mobil saya. Kemudian, saya mengetahui mobil tersebut dari pengendara lain yang sempat mengejar," imbuh Yoga.

Dia menambahkan, kasus tabrak lari ini sudah diselesaikan secara damai. Polisi memediasi Yoga dan Anggi di Kantor PJR Jatim II, Minggu (9/6) sore.

Saat proses mediasi itu, kedua belah pihak telah menandatangani surat perjanjian. Anggi yang mengemudikan Outlander bersedia untuk memberikan ganti rugi perbaikan mobil secara penuh. Sehingga, Yogo tidak akan membawa kasus tabrak lari ini ke ranah hukum.

"Kami tidak menuntut diselesaikan dengan proses hukum karena pihak yang menabrak sudah menandatangani kesepakatan untuk mengganti sepenuh atas kerusakan mobil saya," tegas Yoga.

Saat ditanya alasan Outlander melarikan diri, Yoga menyebut saat itu Anggi sedang buru-buru mengantar kerabatnya ke Bandara Juanda. Anggi juga panik setelah kecelakaan itu.

"Dia melarikan diri beralasan panik saja," tutur Yoga.

Sementara itu, Kanit PJR Jatim II AKP Puguh Winarno juga membenarkan bahwa kasus tabrak lari itu sudah dimediasi. Pihaknya memang sengaja mempertemukan kedua belah pihak setelah Outlander terlacak.

"Untuk pelaku sudah kami temukan dengan korban di kantor PJR Waru. Antara korban dan pelaku sudah dimediasi dengan hasil pelaku menanggung semua kerusakan kendaraan korban," terang Puguh.

Puguh juga memastikan sudah ada hitam di atas putih untuk menyelesaikan perkara ini secara kekeluargaan. Dia menegaskan, penyelesaian perkara ini diputuskan atas persetujuan kedua belah pihak tanpa ada campur tangan dengan pihak lainya.

"Selain itu membuat surat pernyataan kedua belah pihak untuk tidak saling menuntut dan tidak ada intervensi dari manapun," tukas Puguh.

Diketahui, sebuah video yang merekam peristiwa tabrak lari di Tol Sidoarjo viral di TikTok. Sebuah mobil Toyota Avanza berwarna putih bernopol L 1719 TW menjadi korbannya. Peristiwa itu terjadi di KM 748.400 arah Sidoarjo ke Waru.

Salah satu akun TikTok yang menggunggah momen itu adalah @motostat.tv. Akun tersebut menuliskan caption seperti berikut.

"Overspeed, Bahu Jalan dan Tabrak Lari. Belajarlah Untuk Taat Batas Maximal Kecepatan" tulis @motostat.tv seperti dilihat detikJatim, Sabtu (8/6).

Tabrak lari itu terekam dashcam mobil pengguna Tol Sidoarjo. Sesuai dengan waktu yang tertera di video, tabrak lari itu terjadi pada Jumat (7/6) pukul 17.27 WIB.




(hil/dte)


Hide Ads