Delapan personel terbaik di satuan lantas Polres Bojonegoro terpilih dalam pengamanan KTT World Water Forum (WWF) di Bali. KTT WWF ke-10 itu akan berlangsung pada 20-25 Mei 2024.
Kedelapan personel yang bertugas BKO di Bali itu adalah Aipda Rindra, Bripka Sumardi, Bripka Irmanto, Bripka Imam subowo, Brigadir Andika, Briptu Hendro, dan Briptu Roul.
"Ini merupakan personel terbaik dari Sat Lantas Polres Bojonegoro yang mewakili Polda Jatim dalam event pengamanan kegiatan 10th World Water Forum (WWF). Tentunya para personel ini nanti akan bergabung dan menjalankan tugas sesuai instruksi para pimpinan saat dilokasi WWF," tutur Kapolres Bojonegoro AKBP Mario Prahatinto, Minggu (19/5/2024).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mario mengatakan para anggota ini dalam pelaksanaan tugas mereka dituntut secara profesional dan penuh rasa tanggung jawab. Karena yang diamankan adalah sejumlah kepala negara yang tergabung dalam kegiatan WWF ke-10. Serta tentunya membawa nama institusi Polri bahkan nama baik NKRI.
Dalam pelaksanaan tugas pengamanan, personel dari Polres Bojonegoro ini ada yang masuk pada kelompok pengawalan dengan menggunakan kendaraan motor Fosil BMW 1200 GS, ada pula pengawalan dengan menggunakan motor listrik. Serta berjaga di jalur yang dilewati para peserta konferensi WWF.
Pengamanan dibagi menjadi tiga ring. Ring 1 pengamanan dilakukan Paspampres, ring 2 dari TNI sebagai pengamanan wilayah dan ring 3 dari Polri yang menyangkut objek-objek maupun pengawalan, rute dan parkir
(dpe/iwd)