Kapolres Trenggalek Cek Pengamanan Wisata Pantai Selatan Saat Libur Lebaran

BRI Teman Mudik

Kapolres Trenggalek Cek Pengamanan Wisata Pantai Selatan Saat Libur Lebaran

Adhar Muttaqin - detikJatim
Minggu, 14 Apr 2024 18:08 WIB
Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo
Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo berbincang dengan wisatawan. (Foto: Adhar Muttaqin/detikJatim)
Trenggalek -

Sejumlah destinasi wisata di pesisir selatan Trenggalek diserbu ribuan pengunjung pada masa libur lebaran 2024. Kepolisian setempat menerjunkan puluhan petugas gabungan untuk pengamanan objek wisata maupun jalur lalu lintasnya.

Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono sempat meninjau langsung sejumlah objek wisata di Kecamatan Watulimo dan ruas jalur pantai selatan (pansela).

Menurutnya, sisa masa libur lebaran banyak dimanfaatkan oleh ribuan warga dan pemudik untuk berwisata. Dampaknya beberapa destinasi wisata dibanjiri pengunjung, seperti Pantai Pasir Putih Karanggongso dan Pantai Mutiara. Antrean kendaraan sempat terjadi di pintu masuk lokasi wisata tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dari pantauan kami selama dua hari terakhir, lonjakan pengunjung memang cukup signifikan. Kalau melihat trennya, sepertinya kemarin merupakan puncak kunjungan wisata di masa libur lebaran," kata AKBP Gathut Bowo Supriyono, Minggu, (14/4/2024).

Tingginya kunjungan tersebut turut meningkatkan sejumlah kerawanan, mulai potensi kemacetan hingga kecelakaan. Untuk itu pihaknya menyebar petugas keamanan di seluruh objek wisata potensial hingga jalur rawan di ruas arteri Bandung-Prigi maupun jalur pansela Prigi-Besuki.

ADVERTISEMENT

"Jadi, selain pengamanan jalur arus balik, pengamanan lokasi wisata juga menjadi prioritas kami. Tidak hanya di Watulimo tetapi juga wilayah kecamatan lain yang memiliki destinasi wisata unggulan. Kami juga menyiapkan pos pantau di pintu-pintu masuk wisata," ujarnya.

Kapolres mengimbau masyarakat untuk mematuhi aturan lalu lintas dan arahan dari petugas keamanan, maupun pengelola wisata agar arus lalu lintas berjalan dengan lancar.

"Pengunjung harus berhati-hati juga saat bermain di pantai. Ikuti anjuran dari petugas, jangan sampai terjadi insiden buruk," tukas mantan Kapolsek Sawahan, Surabaya tersebut.




(abq/dte)


Hide Ads