Sebuah truk mengalami kecelakaan tungga di Surabaya. Truk muat besi baja menabrak mesin SPBU.
Kecelakaan terjadi Senin (11/3/2024) sekitar pukul 04.00 WIB di SPBU Jalan Alun Alun Priuk Nomor 2 Surabaya.
Kabid Darlog BPBD Linmas Surabaya Buyung Hidayat mengatakan tak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu. Sedangkan sopir truk mengalami luka dan langsung mendapatkan perawatan medis.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saat petugas tiba di lokasi mendapati korban berada di samping SPBU," kata Buyung saat dikonfirmasi.
"Pengemudi sudah keluar dari dalam truk dengan kondisi sadar," imbuhnya.
Buyung menyebut sopir truk berinisial AS. Pria berusia 32 tahun itu merupakan warga Legundi, Gresik.
"Kondisi Korban (AS) sadar, mengalami luka parut pada tangan dan nyeri pada dada, masih dapat di ajak komunikasi," paparnya.
Buyung menegaskan AS langsung mendapat penanganan oleh Tim Gerak Cepat Surabaya Utara. Menurutnya, AS hanya penanganan di lokasi dan tidak perlu dirujuk.
"Dari PT sudah ke lokasi. Permasalahan diselesaikan oleh kepolisian (Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak)," tandas Buyung.
(abq/fat)