Kronologi Kecelakaan Kerja Tewaskan 2 Pekerja Bangunan di Kota Malang

Kronologi Kecelakaan Kerja Tewaskan 2 Pekerja Bangunan di Kota Malang

M Bagus Ibrahim - detikJatim
Jumat, 08 Mar 2024 04:30 WIB
Bangunan yang menjadi saksi bisu tewasnya 2 pekerja di Kota Malang
Bangunan yang menjadi saksi bisu tewasnya 2 pekerja di Kota Malang (Foto: M Bagus Ibrahim/detikJatim)
Malang -

Kecelakaan kerja menewaskan dua orang dan satu orang kritis terjadi di Kota Malang. Kejadian tersebut berada di bangunan lantai 3 Jalan Terusan Bendungan Wonogiri, Kelurahan Sumbersari, Lowokwaru, Kota Malang.

Kasi Humas Polresta Malang Kota Ipda Yudi Risdiyanto mengatakan korban tewas bernama Fausi (32) dan Andri (38). Sedangkan pekerja yang kritis bernama Irwanto (28). Ketiga korban merupakan warga Jember.

Kecelakaan kerja itu terjadi pada Kamis (7/3) sekitar pukul 13.30 WIB. Saat itu para korban sedang bekerja dalam proyek pembangunan rumah kos berlantai 3.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam proses pembangunannya, para pekerja menggunakan katrol (crane) yang digerakkan oleh dinamo untuk beroperasi. Nahas saat hendak menghidupkan katrol, salah satu korban bernama Fausi tersengat listrik.

"Mereka saat itu habis istirahat dan karena hujan sudah reda, pekerjaan pembangunan kembali dilanjutkan. Saat itu, Fausi berada di lantai 3 menancapkan stop kontak agar dinamo mesin katrol beroperasi. Namun, tiba-tiba Fausi tersengat listrik," ujarnya, Kamis (7/3/2024).

ADVERTISEMENT

Melihat Fausi tersengat aliran listrik, temannya Irwanto mencoba untuk menolong. Namun, Irwanto juga ikut tersengat listrik hingga akhirnya terjatuh dari lantai 3 ke lantai dasar.

Kemudian, Andri yang berada di lantai 2 saat itu memegang tali baja katrol dan akhirnya turut tersengat aliran listrik. Pekerja lain yang mengetahui kejadian tersebut langsung memutus aliran listrik yang tersambung pada dinamo katrol.

"Seluruh korban langsung dilarikan ke RSSA. Namun untuk korban Andri dan Fausi, dinyatakan sudah meninggal dunia. Sedangkan korban Irwanto, masih dalam penanganan intensif oleh tim medis," terang Yudi.

Tidak berselang lama personel setelah mendapat laporan, dari Polsek Lowokwaru dan INAFIS Polresta Malang Kota datang menuju lokasi untuk melakukan olah TKP dan meminta keterangan saksi.

Sebelumnya, tiga pekerja bangunan mengalami kecelakaan kerja pada Kamis (7/3/2024) sekitar pukul 13.30 WIB. Dua di antaranya tewas dan satu pekerja lagi dalam keadaan kritis.

Kecelakaan kerja tersebut terjadi di sebuah bangunan lantai 3 di Jalan Terusan Bendungan Wonogiri, Sumbersari, Lowokwaru, Kota Malang. Bangunan yang saat ini masih dalam tahap pengerjaan itu rencananya akan digunakan untuk kos.




(abq/iwd)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads