Pemkab Kediri Beri Rp 50 Juta ke Pedagang Korban Kebakaran Pasar Gringging

Pemkab Kediri Beri Rp 50 Juta ke Pedagang Korban Kebakaran Pasar Gringging

Aafi Syaddad - detikJatim
Senin, 18 Des 2023 17:55 WIB
Pemkab Kediri
Foto: dok. Pemkab Kediri
Jakarta -

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri melalui Dinas Perdagangan Kabupaten Kediri, menyalurkan bantuan kepada tiga pedagang Pasar Gringging yang menjadi korban kebakaran yang terjadi pada 30 Mei 2023 lalu. Masing-masing pedagang mendapatkan uang sejumlah Rp 50 juta.

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana melalui Kepala Dinas Perdagangan Tutik Purwaningsih, menyebutkan bantuan tersebut merupakan komitmen pemerintah daerah dalam memberikan jaminan sosial bagi korban.

"Jadi masing-masing pedagang mendapatkan Rp 50 juta," kata Tutik dalam keterangan tertulis, Senin (18/12/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia menjelaskan sesuai dengan arahan Mas Dhito, sapaan akrab Bupati Hanindhito, bantuan tersebut untuk segera terealisasi. Hal ini ditujukan agar setelah bantuan diterima, pedagang dapat menggunakannya sebagai modal baru.

"Semoga dengan bantuan ini, bisa sebagai tambahan modal bagi para pedagang," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Dengan demikian, para pedagang bisa kembali menjajakkan dagangannya, yang mayoritas merupakan konveksi. Tutik pun mengungkap seminggu usai kebakaran, para pedagang telah kembali berjualan.

Dia menyampaikan proses perbaikan yang dilakukan di tiga los milik pedagang tersebut terbilang cepat. Pasalnya, usai proses identifikasi dari pihak kepolisian selesai, perbaikan langsung dilakukan.

Di sisi lain, Pemerintah Kabupaten Kediri juga tengah merencanakan perbaikan Pasar Gringging. Perbaikan yang dimaksud mulai dari pembangunan, pembentukan paguyuban pedagang, hingga penataan dan kebersihan pasar.

Menurut Tutik, rencana tersebut masih dalam tahap pembahasan, di mana Detail Engineering Design (DED) pasar tersebut ditargetkan akan rampung tahun depan. Hal ini dilakukan guna menyambut beroperasinya bandara baru.

Dengan rencana tersebut, diharapkan ke depannya pasar tradisional akan tetap punya daya tarik, di tengah pembangunan infrastruktur yang juga diharapkan akan menjadikan Kabupaten Kediri sebagai episentrum baru di Jawa Timur.

"Nanti akan ada sedikit perubahan wajah baru di Pasar Gringging termasuk juga tata kelola di dalamnya," terang Tutik.

Sementara itu, Ali yang merupakan salah satu penerima manfaat bersyukur dan menyampaikan terima kasih kepada Mas Dhito, yang telah memberikan perhatian kepada dia dan pedagang terdampak kebakaran lainnya.

Menurutnya, bantuan sosial ini dinilai bisa membantunya untuk kembali berdagang. Dia pun berharap bantuan tersebut dapat membuat dagangannya lebih laris lagi.

"Saya dan teman-teman mengucapkan terimakasih kepada bapak bupati (Mas Dhito) atas bantuannya, semoga bisa bermanfaat dan barokah," ucap Ali.




(prf/ega)


Hide Ads