Ribuan Warga-Santri Tumplek Blek Peringati 1 Muharram di Ponpes Lirboyo

Ribuan Warga-Santri Tumplek Blek Peringati 1 Muharram di Ponpes Lirboyo

Andhika Dwi - detikJatim
Rabu, 19 Jul 2023 08:20 WIB
peringatan 1 muharram di lirboyo
Peringatan 1 Muharram di Kediri (Foto: Andhika Dwi/detikJatim)
Kota Kediri -

Ribuan warga dan santri memenuhi halaman Ponpes Lirboyo Kediri. Mereka menggelar doa bersama merayakan Tahun Baru Islam 1445 H.

Ada yang berbeda dengan pelaksanaan doa bersama tahun ini. Doa bersama tahun 2023 berganti di halaman Ponpes Lirboyo Kota Kediri. Sebab, jembatan yang biasanya dilalui santri dan warga sedang dibangun pemerintah dan Taman Alun-Alun Kota Kediri juga sedang direnovasi.

Selain doa bersama, salat berjEmaah juga digelar disertai membaca doa akhir tahun dan doa awal tahun. Warga dan santri pun mengikuti doa bersama dengan tertib dan khusyuk.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar dalam sambutannya menjelaskan bahwa tahun ini sejumlah proyek strategis di Kota Kediri akan segera selesai dan dapat membuat peningkatan ekonomi warga.

"Insya Alloh di dekat sini akan ada bandar udara. Kemudian tahun 2024 akan ada jalan tol melintas dari Nganjuk hingga Tulungagung. Jembatan Bandar Ngalim akan selesai pada Agustus tahun ini,, semoga semakin bisa meningkatkan kemajuan dan ekonomi warga Kota kediri," kata Abdullah Abu Bakar, Rabu (19/7/2023).

ADVERTISEMENT

Dalam kesempatan ini, Mas Abu sapaan akrab wali kota juga meminta doa restu karena bertepatan di Bulan Juli ini merupakan Hari Jadi Kota Kediri.

"Saya mohon doanya supaya Kota Kediri bisa menjadi kota yang maju. Generasi penerus menjadi generasi hebat. Kemudian sebentar lagi tahun politik, tidak perlu ada gesekan, biar di atas saja, yang di bawah adem ayem saja," lanjutnya

Sementara KH.Anwar Iskandar, Pengasuh Ponpes Al Amien Ngasinan Kota Kediri mengajak warga memaknai tahun baru hijriyah dengan meningkatkan keimanan.

"Inti dari peringatan ini adalah memaknai hijrah yang dilakukan Rasulullah SAW, untuk lebih meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT serta mengimplementasikan dengan menebar rahmat bagi semesta alam," jelas Gus War dalam tausiyahnya.

Dia juga mendoakan Nahdlatul Ulama semakin maju dan berkah serta para santri Lirboyo mendapat ilmu yang manfaat berkah dan selamat dunia ahirat.

"Semoga Kota Kediri menjadi aman, tentram damai, juga untuk Indonesia mendapatkan pilihan pemimpin yang mampu membawa negara ini menjadi baldatun thoyibatun warobbun ghofur," tegasnya.

Peringatan ini ditutup dengan doa bersama dipimpin KH. Mahin Thoha Pengasuh Pondok Pesantren Darussalam Lirboyo.




(dpe/fat)


Hide Ads