Gelombang Tinggi Sapu Pesisir Selatan Trenggalek, Nelayan Tak Melaut

Gelombang Tinggi Sapu Pesisir Selatan Trenggalek, Nelayan Tak Melaut

Adhar Muttaqin - detikJatim
Sabtu, 08 Jul 2023 01:00 WIB
gelombang tinggi trenggalek
Gelombang tinggi landa pesisir Trenggalek (Foto: Adhar Muttaqin)
Trenggalek - Cuaca buruk dan gelombang tinggi melanda perairan selatan Jawa, termasuk pesisir Trenggalek. Akibatnya ribuan nelayan memilih berhenti melaut.

Salah seorang nelayan di Teluk Prigi, Trenggalek Suyanto, mengatakan gelombang tinggi di perairan selatan terjadi sejak Kamis kemarin. Ketinggian gelombang di tengah laut diperkirakan mencapai tiga hingga lima meter.

"Mulai kemarin itu kondisi gelombang di Teluk Prigi sudah tinggi, bahkan di Pantai Cengkrong air sudah naik ke daratan dan membanjiri warung-warung," kata Suyanto, Jumat (7/7/2023).

Timbunan sampah yang terbawa ombak juga ikut membanjiri kawasan Pantai Cengkrong, Kondisi tersebut membuat kawasan pantai menjadi kotor.

gelombang tinggi trenggalekAir laut hingga masuk ke daratan (Foto: Adhar Muttaqin)

Menurut Suyanto, tingginya gelombang laut berdampak terhadap akitivitas perekonomian di pesisir. Ribuan nelayan yang beroperasi di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Prigi memilih untuk berhenti melaut, hingga kondisi cuaca membaik.

"Sebagian besar nggak melaut, karena cukup berbahaya untuk kapal kecil," ujarnya.

Saat ini para nelayan memilih untuk memperbaiki alat tangkap, mulai dari jaring hingga kapal. "Sekarang lebih memperbaiki jaring," imbuhnya.

Hal senada di sampaikan nelayan lain, Didik. Menurutnya tingginya gelombang laut juga dirasakan di dermaga pelabuhan. "Di luar breakwater ombak lumayan besar, tadi kapal yang di dermaga barat banyak yang dipindahkan ke timur," kaya Didik.

Sementara itu Kapolsek Watulimo AKP Zainuddin mengimbau masyarakat dan nelayan yang beraktivitas di perairan selatan untuk meningkatkan kewaspadaan dan mematuhi imbauan yang dikeluarkan BMKG maupun otoritas pelabuhan.

"Cuaca memang sedang buruk, selain gelombang tinggi, instensitas hujan juga tinggi. Bahkan sejak kemarin sore hingga sore ini masih hujan. Kami minta masyarakat waspada," kata Zainuddin.

Kewaspadaan juga harus dilakukan di sejumlah wisata pantai di pesisy selatan, mulai Pantai Cengkrong, Pantai Prigi, Pantai Pasir Putih, Pantai Mutiara maupun Simbaronce.

"Besok ini weekend dan masih libur sekolah, wisatawan biasanya cukup banyak. Pengelola pantai harus intensif melakukan pengawasan terhadap wisatawan, demikian halnya wisatawan juga harus mengawasi teman maupun keluarganya," imbuhnya.


(abq/iwd)


Hide Ads