Jadwal Puasa Tarwiyah dan Arafah 2023

Jadwal Puasa Tarwiyah dan Arafah 2023

Nanda Syafira - detikJatim
Senin, 26 Jun 2023 11:15 WIB
Kalender Juni 2023
Kalender Juni 2023/Foto: Suki/detikJatim
Surabaya -

Jadwal puasa sunah di momen Idul Adha 2023 sudah bisa ditentukan. Baik puasa Tarwiyah maupun Arafah.

Puasa Tarwiyah 2023 akan dilaksanakan besok, Selasa (27/6/2023). Sedangkan puasa Arafah sehari setelahnya atau Rabu (28/6/2023).

Jadwal tersebut mengacu pada keputusan Kemenag yang menetapkan Hari Raya Idul Adha 2023 pada Kamis (29/6/2023). Keputusan tersebut disampaikan dalam sidang isbat pada Minggu (18/6/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Berdasarkan hisab posisi hilal sudah di atas ufuk dan tidak memenuhi kriteria mabims. Ditambah tidak ada laporan melihat hilal, sidang isbat mufakat 1 Dzulhijjah jatuh pada Selasa 20 Juni, dan Hari Raya Idul Adha pada Kamis 29 Juni 2023," ujar Wakil Menteri Agama RI Zainut Tauhid Sa'adi dalam sidang isbat.

Zainut menyatakan bahwa sidang isbat itu diawali dengan seminar posisi hilal. Ketinggian hilal di seluruh Indonesia mencapai 0 derajat 11,78 menit dengan sudut elongasi 4,39 derajat sampai 4,93 derajat.

ADVERTISEMENT

"Ini posisi hilal berdasarkan hisab. Kementerian agama menetapkan awal bulan qamariah baik Ramadhan, Syawal, dan Dzulhijjah menggunakan mekanisme sidang isbat yakni musyawarah dengan ahli falaq dan Ormas Islam," imbuhnya.




(sun/dte)


Hide Ads