Tak jarang sejumlah pengendara sepeda angin dan motor melintas di jalur mobil Jembatan Suramadu. Apa tindakan polisi terhadap pelanggaran tersebut?
Kanit PJR Jatim 8 Suramadu Ditlantas Polda Jatim AKP Farida Aryani membenarkan kendaraan R2 kerap melintas di jalur R4 di Suramadu. Meski demikian, pihaknya hanya bisa memberikan teguran dan imbauan, bukan untuk memberikan tilang.
"Iya. Tapi, yang menilang dari Polres (Pelabuhan Tanjung Perak), bukan dari PJR. PJR selama ini lebih ke penindakan R4 (mobil) atau lebih," kata Farida kepada detikJatim, Jumat (2/6/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kalau untuk R2, kita tegur. Kita selalu menghentikan dan memberi imbauan," imbuh dia.
Kendati demikian, Farida menegaskan tak setiap hari ditemui pemandangan R2 melintas di jalur R4. Sebab kendaraan R2 yang masuk di jalur R4 biasanya pada jam pulang kantor atau saat sore hari saja.
"Tidak setiap hari ada (pelanggaran), biasa pada sore hari saat pulang kerja, di bawah 30 (pemotor dan pesepeda)," ujar mantan Kanit Reskrim Polsek Tambaksari Surabaya itu.
Kasat Lantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya AKP Suud menegaskan pemotor dan pesepeda yang melanggar itu bukan berasal dari Surabaya menuju Madura. Melainkan dari arah sebaliknya.
Sebab, Suud mengklaim arah Surabaya menuju Madura sudah diberi jalur pemisah. "Pengamatan kami, pelanggaran itu terjadi dari arah Bangkalan. Kalau dari arah Surabaya, sudah ada jalur pemisahnya antara R2 dan R4," tuturnya.
Meski begitu, ia meminta petugas dari PJR Suramadu dan Polres Bangkalan Madura agar lebih intensif patroli di jembatan Suramadu. Menurut dia, para personelnya hanya melakukan penindakan di wilayah Surabaya.
"Kalau melakukan penindakan di wilayah kami," katanya.
Maka dari itu, Suud menyarankan agar PJR Suramadu lebih memasifkan upaya pencegahan dan lebih baik. Mulai dari pemasangan rambu dan pemisah di ujung jembatan lebih dipertegas. Dengan begitu, bisa mengurangi pelanggaran dari pesepeda maupun pemotor.
"Kalau Anda amati dari Madura, pemisah R2 dan R4 mungkin kurang jelas, atau jam-jam sibuk ditempatkan petugas. Sehingga, R2 tidak masuk jalur R4, sudah dimulai dari ujung jembatan," tandasnya.
(abq/iwd)