Korban penganiayaan Mario Dandy, Cristalino David Ozora mengungkapkan salah satu keinginannya jika sembuh. Salah satunya berkesempatan ziarah ke makam Gus Dur di Jombang dan Mbah Kholil Rembang, Jateng.
Niatan itu pernah diucapkan David Ozora dalam sebuah video yang diunggah ayahnya, Jonathan Latumahina. Sambil berbaring karena menjalani perawatan medis, ia menyampaikan keinginan tersebut.
"Vid, besok kalau sudah bisa lari, kamu langsung mau kemana?" tanya sang ayah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Rembang ziaroh Mbah Cholil," ucap David dengan suara yang masih sangat pelan.
David Ozora juga ingin ke Tebuireng, Jombang, ziarah ke makam Gus Dur. Keinginan David Ozora itu juga diaminkan oleh sang ayah.
"Yang ada di pikiran david saat ini kalau sembuh langsung ke rembang ziarah Mbah Cholil dan nyuwun suwuk Mbah Mus, trus ke Jombang ziarah Gus Dur. Segera le," tulis Jonathan Latumahina menjelaskan ucapan David Ozora.
Sementara itu keinginan David Ozora memegang kumis Adam Suseno, suami Inul Daratista saat menjenguk di RS juga terkabul. Keinginan itu diunggah ulang Inul Daratista, yang sebelumnya sudah diunggah ayah David.
Dalam keterangan video yang diunggah di instagramnya, Inul Daratista pun menjanjikan kepada David Ozora kelak ketika dia sembuh mereka akan pergi ke Jombang bersama-sama.
"Sayangkuu semakin baik masyaa Allah... yuuk tar lagi kita jalan2 sowan ke jombang yah bareng2... semoga Allah kasih sembuh sehat waras dan bisa aktivitas lagi aamin Allah Maha Baik. kamu hebat mas @tidvrberjalan," tulis Inul Daratista.
(hil/fat)