Sejumlah berita di detikJatim banyak dibaca oleh detikers selama seminggu ini. Sejumlah berita yang populer adalah tanda tanya remaja yang tewas di Jalan Ahmad Yani, mesranya bonek dan The Jak, kucing di balik tewasnya biker tertabrak KA di Sidoarjo, dan tewasnya ibu dan anak di kebun tebu di Kediri. Berikut adalah ringkasan berita-berita tersebut.
1. Remaja Tewas di Jalan Ahmad Yani
Seorang pemuda ditemukan tewas tergeletak di pinggir Jalan Ahmad Yani, Surabaya. Peristiwa penemuan jenazah itu dilaporkan sekitar pukul 02.47 WIB, Minggu (2/4/2023). Saat pertama kali ditemukan, korban sudah tergeletak tak bernyawa tanpa ada identitas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah diselidiki, terkuak bahwa remaja tewa situ adalah MI (19). MI tewas bukan karena dibunuh, melainkan terlibat trek-trekan lalu menabrak bodi belakang sebuah truk.
"Pada saat ini saya tegaskan bahwa kejadian tersebut murni kecelakaan lalu lintas," tegas Kasat Lantas Polrestabes Surabaya AKBP Arif Fazlurrahman saat merilis kasus itu, Senin (3/4/2022) malam.
Kepastian itu didapat setelah HP korban ditemukan. Di HP itu terekam detik-detik mengerikan saat motor Honda PCX yang dikendarai MI melaju kencang, balapan dengan motor lain. Rekaman berhenti setelah motor MI menabrak bodi truk.
Berita selengkapnya bisa dibaca di sini
2. Kematian Ibu dan Bayinya di Kebun Tebu Kediri
Kematian seorang ibu dan bayinya yang ditemukan tak bernyawa di Kebun Tebu Kediri akhirnya terkuak. Wanita itu diduga menjadi korban kekerasan oleh suaminya sendiri.
Jenazah Retno Wulandari (28) itu ditemukan pada Rabu (29/3/2023) pukul 14.00 WIB oleh pencari rumput. Wanita itu ditemukan bersama jenazah bayinya yang baru lahir.
Akhirnya terkuak bahwa 3 hari sebelum ditemukan tewas bersama bayinya, yakni pada Minggu (26/3/2023), Retno sempat ceckok dengan suaminya.
Minggu petang itu sekitar pukul 18.30 WIB, Retno minta dijemput oleh suaminya Bisri Musthofa (29) di rumah kosnya di Jl Flamboyan Desa Tulungrejo, Kecamatan Pare, Kediri.
Saat itu korban meminta pelaku mengantarnya untuk menemui seseorang. Tapi di tengah perjalanan naik sepeda motor itu keduanya terlibat pertengkaran sengit.
"Dalam perjalanan itu tersangka dan korban cek-cok. Di pertigaan jalan raya Semanding ke selatan tersangka memacu motornya hingga kecepatan tinggi," kata Kasatreskrim Polres Kediri AKP Rizkika Atmadha, Kamis (6/4/2023).
Retno sempat 2 kali terjatuh hingga tak sadarkan diri. Lalu Bisri membawa istrinya itu ke kebun tebu dan mencampakkannya di sana. Kepada polisi Bisri mengaku sakit hati.
Menurutnya, istrinya itu punya hubungan dengan banyak laki-laki. Dia sempat menasihati korban agar tak menjalin hubungan dengan laki-laki lain tapi tak dihiraukan.
Berita selengkapnya bisa dibaca di sini
3. Ada Kucing di Balik Biker Perempuan Tertabrak KA di Sidoarjo
Tak ada angin, tak ada hujan, seekor kucing misterius tetiba muncul di sekitar perlintasan tak berpalang pintu di Jalan Desa Sumokali, Kecamatan Candi, Sidoarjo. Kucing itu seolah memberi isyarat pada seorang perempuan agar tak melajukan kendaraannya.
Pertanda dari sang kucing pun tak dihiraukan perempuan itu. Hingga sang perempuan pemotor tersebut tewas tertabrak KA Komuter yang melintas. Peristiwa mengenaskan ini terekam kamera CCTV di sekitar lokasi.
Dalam video detik-detik kecelakaan yang diunggah sejumlah akun media sosial, terlihat kemunculan seekor kucing yang ramai jadi perbincangan warganet. Sebagian warganet menyayangkan kenapa pelintasan itu tidak diberi palang pintu? Sebagian lainnya menyayangkan kenapa pemotor itu tidak menoleh kanan-kiri?
Namun, tak sedikit yang membahas kucing yang mendadak muncul sesaat sebelum peristiwa mengerikan itu terjadi. Ada yang bertanya dari mana kucing itu datang? Ada juga yang menyatakan bahwa kucing itu sebenarnya hendak mengingatkan sang pengendara motor.
Pantauan detikJatim dari video rekaman CCTV itu, kucing itu memang seolah muncul mendadak dari motor lalu bersembunyi di depan rumah warga saat tabrakan KA terjadi. Padahal, korban bernama Giniati (56) warga Perum Mega Asri, Desa Tenggulunan, Kecamatan Candi tersebut sempat menoleh ke arah kucing.
Berita selengkapnya bisa dibaca di sini
4. Momen Mesra Bonek dan The Jak yang Akan Selalu Terkenang
Yang paling terkenang dari laga Persebaya vs Persija pada Rabu (5/4) bukan hasil pertandingan semata. Tapi juga momen mesra Bonek dan The Jak menjelang laga.
Suporter kedua kesebelasan menunjukkan bahwa perdamaian dalam sepakbola itu nyata. Bonek menyambut hangat kedatangan The Jakmania di Kota Pahlawan.
Kehangatan Bonek dan The Jak itu terlihat Selasa (4/4) malam. Bersama kepolisian, Bonek menunggu hingga menyambut kedatangan The Jak di Stasiun Pasar Turi, Surabaya.
Kedua kelompok suporter tersebut memberikan isyarat bahwa rivalitas hanya 90 menit di lapangan. Selebihnya mereka bersaudara. Setelah dari Pasar Turi, rombongan The Jak menuju Warkop Pitulikur. Polisi turut mengawal Bonek dan The Jak.
Koordinator Bonek Green Nord, Husain Ghazali atau yang akrab di sapa Cak Conk mengatakan pertemuan kali ini juga menjadi ajang silaturahmi.
"Kedatangannya (The Jak) untuk bersilaturahmi. Mereka naik kereta, kemudian transit, naik bus ke Warkop Pitulikur," kata Cak Conk kepada detikJatim, Rabu (5/4/2022).
Berita selengkapnya bisa dibaca di sini
(dpe/sun)