Seorang pekerja ditemukan tewas tertimbun tembok bangunan di Tulungagung. Korban diduga tertimpa tembok saat hendak melakukan pembongkaran.
Korban adalah Mulyono, warga Desa Jatimulyo, Kauman, Tulungagung. Korban ditemukan tewas pukul 14.15 WIB di lokasi kerjanya di Kelurahan Bago, Kecamatan/Kabupaten Tulungagung.
Saat itu salah seorang warga setempat Heru Purnomo, curiga dengan kondisi tembok bangunan tua yang roboh, sedangkan pekerjaannya tidak ada di tempat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya ngobrol sama ibu-ibu, ini bangunan roboh kok orangnya kok nggak ada. Saya punya inisiatif, karena melihat salah satu alat kerjanya kok ada. Akhirnya saya naik setelah itu saya melihat celananya itu," kata Heru Purnomo, Jumat (17/2/2023).
Saat itu kondisi korban diketahui sudah tewas dalam posisi tertimpa reruntuhan tembok. Heru akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke aparat kepolisian.
Menurut Heru, korban Mulyono telah lama bekerja di tempat tersebut. Yang bersangkutan biasanya bertugas untuk membersihkan rumah tua itu, karena kondisinya kosong tidak ditempati.
"Sebetulnya bukan ahli bangunan, cuman akhir-akhir ini dia sebagai tukang bersih-bersih, karena rumah yang tidak pernah dipakai. Sebetulnya tidak disuruh untuk merobohkan tapi punya inisiatif untuk merobohkan," jelasnya.
Saat ini jenazah korban telah dievakuasi tim Instalasi Kedokteran Forensik (IKF) RSUD dr Iskak dan Inafis Polres Tulungagung.
Sementara itu Kanit Reskrim Polsek Tulungagung Kota Iptu Murni, mengatakan sebelum insiden tersebut korban bekerja sendirian. Pihaknya menduga korban lalai sehingga tembok itu justru menimpanya.
"Bekerja sendirian, akibat kelalaian korban, tembok itu menimpa kepada si korban sendiri," kata Iptu Murni.
Dari hasil pemeriksaan sementara korban mengalami sejumlah luka, salah satunya di bagian kepala. Luka tersebut akibat dari timbunan material tembok.
"Saat ini kasusnya masih dalam penyelidikan, korban dibawa ke rumah sakit untuk visum," ujarnya.
(abq/iwd)