Menang Lagi, Jakarta LavAni Allo Bank Makin Mantap di Puncak Klasemen

Proliga 2023

Menang Lagi, Jakarta LavAni Allo Bank Makin Mantap di Puncak Klasemen

M Bagus Ibrahim - detikJatim
Minggu, 12 Feb 2023 19:00 WIB
Jakarta LavAni Allo Bank
Jakarta LavAni Allo Bank melawan Jakarta Pertamina Pertamax di GOR Ken Arok, Kota Malang. (Foto: M Bagus Ibrahim/detikJatim)
Malang -

Jakarta LavAni Allo Bank makin mantap di puncak klasemen Proliga 2023. Meski sudah mengunci tiket Final Four, Jakarta LavAni Allo Bank tetap all out main. Mereka mengalahkan Jakarta Pertamina Pertamax.

Pertandingan putaran II Proliga 2023 antara Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta Pertamina Pertamax berlangsung di GOR Ken Arok, Kota Malang, Minggu (12/2/2023). Jakarta LavAni Allo Bank menang 3-0 (25-20, 25-20, 29-27).

Asisten pelatih Jakarta LavAni Allo Bank, Samsul Jais bersyukur kemenangan yang diharapkan dalam pertandingan kali ini bisa diraih. Ia menjelaskan bahwa kemenangan ini sangat penting untuk mengangkat moral para pemain untuk persiapan final four nantinya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"(Kemenangan) ini penting untuk mengangkat moral kami, mental kami untuk masuk ke empat besar. Artinya, sisa pertandingan kami upayakan selalu menang," ujarnya saat konferensi pers selepas laga.

Samsul menyampaikan bahwa dalam pertandingan melawan Jakarta Pertamina Pertamax, anak asuhnya bermain cukup baik. Tapi kunci dari kemenangan Jakarta LavAni Allo Bank berasal dari servis para pemain yang cukup bagus.

ADVERTISEMENT

"Rasa-rasanya di set ketiga itu bukan lawan yang bagus, tapi kami yang dapat bola-bola di set bagus. Set 1-2 ya bola voli modern saat ini mengadu di bola pertama dan servis," kata dia.

Sedangkan untuk persiapan pertandingan di Yogyakarta nanti, Samsul akan melakukan evaluasi dan melihat potensi-potensi dari para lawan yang kemungkinan akan dihadapi pada Final Four nanti.

"Terlepas daripada menang, kami juga akan mengevaluasi siapa lawan di Final Four nanti. Putaran satu dan kedua bukannya tidak penting, ini penting hanya jauh lebih penting Final Four," tutur Samsul.

Sementara itu, Pelatih Jakarta Pertamina Pertamax Putut Marhaento akan mendorong para pemainnya agar bisa mendapatkan hasil yang lebih baik pada pertandingan selanjutnya. Tentu, dengan mengutamakan permainan yang bagus.

"Karena kami tidak hanya memikirkan empat besar saja. Pertandingan dilihat oleh banyak penonton, tentu kami akan menampilkan pertandingan terbaik, entah itu masuk perempat final, kami harapkan kami tetap menunjukkan permainan yang semakin baik," sebutnya.




(abq/dte)


Hide Ads