Surabaya Diguyur Hujan Lebat Disertai Angin Kencang, 2 Pohon Tumbang

Surabaya Diguyur Hujan Lebat Disertai Angin Kencang, 2 Pohon Tumbang

Esti Widiyana - detikJatim
Minggu, 22 Jan 2023 17:25 WIB
pohon tumbang di surabaya
Petugas memotong cabang dan ranting pohon yang tumbang (Foto: Dok. BPBD Surabaya)
Surabaya -

Sejak siang hingga sore hari, Kota Surabaya diguyur hujan deras disertai angin kencang. Kencangnya hembusan angin membuat dua pohon tumbang.

Berdasarkan data dari BPBD Kota Surabaya ada dua pohon tumbang saat hujan lebat disertai angin kencang. Lokasinya ada di dua titik.

"Ada dua pohon tumbang saat hujan sekitar pukul 14.00 WIB. Di Jalan Kalasan dan di Jalan Ir Soekarno atau Merr," kata Sekretaris BPBD Surabaya Ridwan Mubarun kepada detikJatim, Minggu (22/1/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

pohon tumbang di surabayaFoto: Dok. BPBD Surabaya

Beruntungnya, pada saat pohon tumbang tidak ada korban yang tertimpa. Namun, karena tumbang ke jalan, maka jatuhnya pohon itu mengganggu aktivitas jalan raya.

Pohon tumbang pertama ada di Jalan Kalasan No 12, Kelurahan Pacar Keling, Tambaksari pukul 15.18 WIB. Pohon tumbang itu jatuh dan mengenai kabel PLN dan mengganggu jalan.

ADVERTISEMENT

Pohon yang tumbang di Jalan Kalasan adalah pohon mangga. Diameternya kurang lebih 20 cm dan tinggi sekitar 2 meter. Penyebabnya dikarenakan pohon itu sudah keropos.

Sementara lokasi kedua ada di Jalan Ir Soekarno atau Merr, Kelurahan/Kecamatan Mulyorejo. Pohon itu tumbag sekitar pukul 15.43 WIB. Pohon tumbang ada di depan halte Merr SMPN 19, menutup jalan dan menyebabkan kemacetan.

Pohon yang tumbang di depan halter Merr SMPN 19 adalah pohon sepatu dea. Diameternya kurang lebih 30 cm dan tinggi sekitar 3 meter. Penyebabnya dikarenakan hujan deras disertai angin kencang.

Tumbangnya kedua pohon itu sudah direspons dan ditangani petugas. Dengan chainsaw, petugas memotong dahan dan ranting pohon untuk kemudian diangkut menggunakan truk.




(esw/iwd)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads