Angin kencang menumbangkan puluhan pohon di Perumahan Kahuripan Nirwana Sidoarjo. Jalan perumahan itu tidak bisa dilewati mobil maupun sepeda motor.
Pantauan detikJatim di lokasi, puluhan pohon berdiameter besar tumbang beserta akarnya karena disapu angin puting beliung yang datang bersamaan hujan deras pada Minggu (23/10/2022) siang sekitar pukul 14.00 WIB.
Jalan dua arah baik dari Sidoarjo masuk ke KNV maupun sebaliknya tertutup puluhan pohon tumbang tersebut. Dengan demikian, sepeda motor maupun mobil sama sekali tidak bisa melintasi jalan itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Terlihat pula sebuah mobil Suzuki Katana warna putih diduga milik pegawai pemasaran perumahan tertimpa pohon. Belum ada laporan adanya korban luka maupun korban jiwa akibat kejadian itu.
Pariyono salah satu pegawai Kafe Kabro yang lokasinya berdeketan dengan hotel Aston di perumahan itu mengatakan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. Diawali dengan hujan deras disertai mendung gelap, tiba-tiba angin kencang menyapu.
"Sekitar jam 2 tadi. Awalnya hujan deras disertai mendung gelap, secara cepat mendung itu menutup disertai angin kencang puting beliung, kurang lebih selama 15 menit. Pohon besar-besar itu bertumbangan," ujarnya kepada detikJatim, Minggu sore.
Hingga pukul 16.00 WIB belum terlihat ada petugas kepolisian maupun petugas BPBD Sidoarjo yang berada di lokasi kejadian untuk melakukan penanganan.
(dpe/fat)