Geger Wanita Bawean Kesurupan, Ditemukan Tertawa dan Berjoget di Atap Rumah

Geger Wanita Bawean Kesurupan, Ditemukan Tertawa dan Berjoget di Atap Rumah

Tim detikJatim - detikJatim
Senin, 10 Okt 2022 09:11 WIB
Wanita yang naik ke atap rumah warga lalu tertawa terbahak-bahak
Wanita yang hilang lalu ditemukan di atap rumah warga/Foto: tangkapan layar/detikJatim
Gresik - Masyarakat Desa Sukaoneng, Kecamatan Tambak, Pulau Bawean, Gresik dihebohkan dengan tingkah aneh seorang wanita. Usai magrib, wanita ini tetiba menghilang. Lalu tak lama, ia ditemukan bergojet sambil tertawa terbahak-bahak di atap rumah.

Informasi yang dihimpun detikJatim, sejumlah warga menyebut wanita tersebut kesurupan jin. Wanita bernama Ismaiyatun Hasanah ini menghilang dari rumah pada Sabtu (8/10) petang usai azan magrib berkumandang. Lalu menjelang tengah malam, warga melihatnya merayap naik ke pohon mangga di dekat rumah, lalu berjalan dari atap ke atap rumah warga.

Hingga akhirnya, ia tiba di atap rumah seorang warga pada Minggu (9/10) dini hari. Lalu, Ismaiyatun berdiri sembari tertawa terbahak-bahak. Sontak, hal ini membuat warga setempat keluar dari rumah masing-masing lalu berkumpul di bawah genting rumah tersebut.

Istri Kepala Desa Sukaoneng, Hana membenarkan peristiwa ini. Ia menyebut, saat itu suaminya turut datang ke lokasi dan membantu menyadarkan Iis-sapaan akrab Ismaiyatun- yang diduga kesurupan.

"Iya benar, diduga kesurupan jin dari Sungai Odeng yang berdekatan dengan lokasi ditemukan perempuan itu. Kemarin suami saya ke sana," kata Hana, Minggu (9/10/2022).

Sementara itu, Munawir, salah satu warga sekitar mengatakan, wanita yang akrab dipanggil Iis itu ditemukan di atas rumah warga yang jaraknya sekitar 200 meter dari tempat tinggalnya.

Ia menyebutkan, Iis melakukan itu karena diduga sedang dalam keadaan kesurupan. Saat melakukan itu. Iis hanya menggunakan kaus dan rok hitam. Saat sudah berdiri di atap rumah warga itu, Iis kemudian tertawa kencang.

"Menghilangnya malam, habis magrib. Tapi baru ditemukan di atas rumah warga dini hari," ungkap Munawir.

Atas kejadian itu, warga bersama tokoh masyarakat mendatangi rumah tempat wanita itu berada. Perlahan-lahan, warga membujuknya untuk turun. Hingga salah satu tokoh masyarakat ada yang naik ke atap rumah itu untuk mendatangi Iis.

"Sampai di rumah masih belum sadar, hingga sekitar pukul 02.00 WIB, dia (Iis) baru sadar," tambahnya.

Munawir menceritakan, Iis sebelumnya juga pernah menghilang dari rumah dan tak kunjung ditemukan. Suami dan warga setempat sempat mencari-cari keberadaannya hingga yang bersangkutan ternyata ditemukan di desa tetangga. Penyebabnya sama, saat itu Iis juga kesurupan hingga hilang kesadaran.

"Pernah ditemukan di desa tetangga, Desa Pekalongan, Kecamatan Tambak. Pihak keluarga kemudian membawa pulang. Terus ada kejadian lagi ini," kata Munawir.

Tak hanya itu, Munawir juga menceritakan betapa terkejutnya suami Iis ketika tahu istrinya membuat warga geger dengan berdiri di atap rumah warga.

"Suaminya juga kaget setelah salat Maghrib istrinya hilang. Ternyata di atas atap rumah warga," kata Munawir.


(hil/dte)


Hide Ads