Buka Pencak Silat Kapolres Pasuruan Kota Cup, Gus Ipul: Teguhkan Sportivitas

Buka Pencak Silat Kapolres Pasuruan Kota Cup, Gus Ipul: Teguhkan Sportivitas

Muhajir Arifin - detikJatim
Minggu, 04 Sep 2022 01:31 WIB
wali Kota Pasuruan Gus Ipul
Gus Ipul saat membuka kejuaraan Pencak Silat Kapolres Pasuruan Kota Cup (Foto: Muhajir Arifin)
Kota Pasuruan -

Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) membuka kejuaraan Pencak Silat Kapolres Pasuruan Kota Cup. Gus Ipul berpesan para peserta harus menjunjung tinggi sportivitas.

"Mari jadikan ajang ini sebagai momentum untuk meneguhkan bahwa kita siap untuk sportif, tidak hanya di wilayah tanding namun juga dalam kehidupan sehari-hari," kata Gus Ipul di GOR Polres Pasuruan Kota, Sabtu (3/9/2022).

Gus Ipul menyampaikan bahwa sportif merupakan sikap jujur dan punya integritas. "Apa itu integritas? Integritas itu adalah melakukan hal sama ketika ada orang maupun tidak ada orang," tegas Gus Ipul.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Gus Ipul, kejuaraan pencak silat harus dijadikan momentum menempa jiwa kesatria. Ia juga berharap kejuaraan tersebut bisa memunculkan para pesilat tangguh.

"Siap berjiwa ksatria?" seru Gus Ipul mengobarkan semangat para peserta.

ADVERTISEMENT

Kapolres Pasuruan Kota AKBP Raden Muhammad Jauhari mengatakan kejuaraan tersebut merupakan kejuaraan kedua pada masa kepemimpinannya. Para peserta yang berprestasi digadang akan mengikuti kejuaraan yang lebih tinggi yakni Kapolda Cup dan Gubernur Cup pada bulan Oktober 2022.

"Mudah-mudahan dengan kejuaraan ini, generasi-generasi muda ini bisa termotivasi, serta bakatnya bisa tersalurkan dan menghasilkan pencak silat yang sejati dan unggul. Nantinya akan kita bawa ke kejuaraan Kapolda Cup dan Gubernur Cup pada bulan Oktober," kata Jauhari.




(iwd/iwd)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads