Malang Raya pagi ini tampak cerah hingga berawan di sebagian wilayah. Namun, bagaimana dengan cuaca siang hingga dini hari nanti? Simak prakiraan cuaca berikut ini.
Prakiraan cuaca dilaporkan oleh BMKG Juanda dalam situs resminya. Berikut prakiraan cuaca Malang Raya hari ini, Jumat (8/7/2022).
Kota Malang:
Mulai pagi dan dini hari cerah. Namun siang hingga malam hari sedikit berawan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kabupaten Malang:
Pagi sampai siang hari cerah hingga berawan. Pada sore hari berawan, kecuali sebagian kecamatan diperkirakan hujan ringan. Yakni Kecamatan Dau, Karangploso, Kasembon, Lawang, Ngantang, Pujon, dan Singosari.
Sementara malam hari diperkirakan hujan ringan di Ampelgading, Dampit, dan Tirtoyudo. Sedangkan dini hari diperkirakan berawan hingga berkabut.
Kota Batu:
Pagi sampai siang hari diperkirakan cerah dan berawan. Sementara sore hari hujan ringan. Malam hingga dini hari diperkirakan berkabut.
Tetap hati-hati dan waspada, yo ker!
(hse/fat)