Rawan Macet Libur Panjang, Polisi Siapkan Rekayasa Lalin Jalur Pandaan-Prigen

Rawan Macet Libur Panjang, Polisi Siapkan Rekayasa Lalin Jalur Pandaan-Prigen

Muhajir Arifin - detikJatim
Minggu, 17 Apr 2022 10:00 WIB
jalur pandaan prigen
Jalur Pandaan-Prigen (Foto: Muhajir Arifin/detikJatim)
Pasuruan -

Jalur wisata Pandaan-Prigen kerap dibayangi kemacetan saat akhir pekan dan libur panjang. Karenanya, Polisi menyiapkan rekayasa lalu lintas untuk mengantipasi penumpukan kendaran di jalur tersebut. Rekayasa ini juga diterapkan saat musim mudik lebaran.

"Dua titik rawan kepadatan yang diantisipasi yakni Gerbang Tol Pandaan dan jalur ke arah Prigen," kata Kasat Lantas Polres Pasuruan AKP Yudhi Anugrah Putra, Minggu (17/4/2022).

Kepadatan di Gate Tol Pandaan akan diantisipasi dengan sistem buka tutup. Jika terjadi kepadatan, maka gate tol akan ditutup sementara dan kendaraan diarahkan ke Gate Tol Purwodadi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Imbauan akan dipasang di Gate Tol Kejapanan dan Gempol. Sehingga pengendara mengetahui sejak awal saat Gate Tol Pandaan padat," jelas Yudhi.

Sementara itu, kepadatan di jalur Prigen akan diantisipasi dengan sistem satu jalur (one way). Yakni Jalan Raya Pandaan-Prigen akan dipakai untuk kendaraan yang akan naik ke atas, sementara kendaraan yang turun diarahkan ke jalur lain.

ADVERTISEMENT

"Jika terjadi kepadatan, jalur ke arah Prigen menjadi one way menuju ke atas. Sedangkan jalur kembali atau jalur turun bisa melewati Simpang 3 Patung Kuda, turun di Kluncing," terang Yudhi.

Yudhi mengatakan, protap rekayasa lalu lintas tersebut sudah bisa diaktifkan jika terjadi kepadatan kendaraan.

"Protap ini disiapkan untuk mudik dan libur panjang lebaran. Tapi juga bisa diaktifkan saat libur akhir pekan dan libur panjang sebelum dan sesudah lebaran," pungkas Yudhi.




(hse/iwd)


Hide Ads