Angin kencang menyapu sejumlah bangunan di Desa Pandan, Kecamatan Ngraho, Bojonegoro Sabtu (26/3/2022) petang. Atap rumah milik sejumlah warga, gedung sekolah, serta balai desa setempat berterbangan.
Camat Ngraho Masirin mengaku hujan dengan intensitas tinggi menerpa Desa Pandan sekitar pukul 16.30 WIB hingga pukul 18.30 WIB. Menurut Masirin tidak sedikit warga Desa Pandan yang ketakutan akibat angin kencang.
"Hujan deras disertai angin kencang yang melanda sekitar Desa Pandan, Kecamatan Ngraho terjadi petang tadi setelah hujan selama sekitar dua jam. Memang ada kerusakan tapi masih didata," kata Camat Ngraho Masirin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rata-rata kerusakan yang terjadi di perumahan warga yakni genting berterbangan serta berjatuhan. Menjelang malam, sejumlah warga yang atap rumahnya rusak harus rela tidur beratapkan langit.
Selain itu sekolah dasar Negeri Pandan, genting sejumlah kelas tampak beterbangan. Genting itu terlempar membuat sejumlah plafon di kelas turut ambrol. Papan nama sekolah juga roboh, sejumlah papan dinding kelas yang terbuat dari kayu atau triplek pun jebol.
"Benar-benar menakutkan. Baru terjadi hujan deras disertai angin, membuat banyak yang takut tadi," ujar salah satu Guru di SDN Pandan Anom, Pujang.
Sementara informasi yang dihimpun detikJatim, petugas dari Satpol PP dan TNI dan Polisi juga sudah berada di lokasi untuk membantu dan mendata kerusakan serta korban akibat angin kencang.
(dpe/fat)