Prakiraan Cuaca di Jatim Hari Ini, Waspada Hujan Deras Yo Rek!

Prakiraan Cuaca di Jatim Hari Ini, Waspada Hujan Deras Yo Rek!

tim detikJatim - detikJatim
Sabtu, 19 Mar 2022 09:46 WIB
BMKG menyatakan wilayah Indonesia saat ini memasuki masa pancaroba. Awan gelap pun tampak menyelimuti langit Kota Jakarta hari ini.
Ilustrasi Hujan (Foto: Rifkianto Nugroho)
Surabaya -

Hujan intensitas sedang hingga lebat akan mengguyur Jawa Timur pada Minggu, 19 Maret 2022. Warga Jawa Timur yang ingin menikmati akhir pekan diharapkan waspada.

Berikut prakiraan cuaca yang dirilis BMKG Juanda dalam akun Instagram @infobmkgjuanda. Hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang, akan terjadi di pagi hingga dini hari pada sejumlah wilayah berikut.

Pagi hari di wilayah Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Malang, Batu, Kabupaten Probolinggo dan Situbondo.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Siang sampai sore hari di wilayah Kabupaten Mojokerto, Jombang, Ngajuk, Kabupaten Madiun, Magetan, Ponorogo, Kota Malang, Batu, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, Lumajang, Jember, Bondowoso, Situbondo, Banyuwangi, dan Sumenep.

Dini hari di wilayah Jember, Banyuwangi, dan Sumenep. Hati-hati ya, Rek!




(hse/sun)


Hide Ads