Ditanya soal Strategi Pemenangan, Ini Jawab Andika Perkasa

Pilkada Jawa Tengah

Kenali Kandidat

Ditanya soal Strategi Pemenangan, Ini Jawab Andika Perkasa

Muhammad Aris Munandar - detikJateng
Selasa, 10 Sep 2024 00:14 WIB
Bakal calon Gubernur Jateng dari PDIP Andika Perkasa saat di Wonogiri, Senin (9/9/2024).
Bakal calon Gubernur Jateng dari PDIP Andika Perkasa saat di Wonogiri, Senin (9/9/2024). Foto: Muhammad Aris Munandar/detikJateng
Wonogiri -

Bakal calon Gubernur Jawa Tengah dari PDIP, Andika Perkasa menuturkan strategi pemenangannya di Pilkada 2024. Andika menyatakan strategi itu akan diserahkan ke masing-masing pemangku wilayah.

"Strateginya justru akan dipegang oleh Ketua DPC, karena beliau-beliau lah yang menguasai wilayah masing-masing," kata Andika setelah Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) Pilkada DPC PDIP Wonogiri di Gedung Sasono Mulyo, Senin (9/9/2024) malam.

Sebagai orang baru, Andika mengaku akan mengikuti dan nurut dengan Ketua DPC PDIP setempat. Dia menekankan jadwal yang telah ditentukan pun akan diikutinya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dalam hal ini, kalau di Wonogiri Mas Jekek (Joko Sutopo) yang akan memandu kami ke mana, ketemu siapa, dan apa kira-kira yang diomongkan," ungkap dia.

Saat ditanya terkait survei internal, Andika mengaku belum melakukan survei tersebut. Ia bersama tim fokus keliling dan bertemu dengan kader internal PDIP terlebih dahulu. Hal itu supaya saling mengenal.

ADVERTISEMENT
Bakal calon Gubernur Jateng dari PDIP Andika Perkasa saat di Wonogiri, Senin (9/9/2024).Bakal calon Gubernur Jateng dari PDIP Andika Perkasa saat di Wonogiri, Senin (9/9/2024). Foto: Muhammad Aris Munandar/detikJateng

"Kalau nggak kenal gimana mau sayang. Itu strategi Mas Bambang Pacul (Bambang Wuryanto) dalam rangka memperkenalkan saya dengan Mas Hendi (Hendrar Prihadi) ini. Kalau Mas Hendi sudah banyak yang kenal lah. Khususnya saya orang baru," ujar Andika.

Lebih lanjut, mantan Panglima TNI ini mengaku kagum dengan kader-kader militan PDIP di Wonogiri. Karena di bawah kepemimpinan Joko Sutopo atau Jekek kemajuannya sangat pesat.

"Jadi saya tidak ragu lagi, jam terbang beliau (Jekek) dan jajarannya ini sudah tinggi. Berkali-kali dengan kondisi yang berbeda-beda tapi tetap saja membuktikan keunggulan selama ini," kata Andika.




(apu/apu)

Agenda Pilkada 2024

Peraturan KPU 2/2024 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024
2024
22 September 2024
Penetapan Pasangan Calon
25 September 2024- 23 November 2024
Pelaksanaan Kampanye
27 November 2024
Pelaksanaan Pemungutan Suara
27 November 2024 - 16 Desember 2024
Penghitungan Suara dan Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara

Hide Ads