Selangkah Lagi Suriname Pentas di Piala Dunia meski Ranking FIFA Rendah

Bayu Baskoro - detikBali
Minggu, 16 Nov 2025 20:52 WIB
Timnas Suriname. (Foto: Dok. Instagram/@officialsvb)
Denpasar -

Timnas Suriname tinggal selangkah lagi untuk bisa pentas di ajang Piala Dunia 2026. Diketahui, negara bekas jajahan Belanda itu memiliki ranking FIFA lebih rendah daripada Indonesia.

Dilansir dari detikSport, Suriname baru saja menang telak 4-0 atas El Salvador pada matchday kelima kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONCACAF. Berkat kemenangan itu, Suriname kini menjadi pemuncak klasemen Grup A dengan koleksi 9 poin.

Pasukan Stanley Menzo unggul produktivitas gol atas Panama yang punya poin sama. Saat ini, Suriname hanya menyisakan satu pertandingan melawan Guatemala pada Rabu (19/11/2025).

Jika menang melawan Guatemala, maka negara yang merdeka pada 1975 itu akan pentas di ajang Piala Dunia untuk pertama kalinya. Tak hanya itu, Suriname juga menjadi tim dengan ranking FIFA terendah yang bermain di pentas sepakbola dunia paling bergengsi itu.



Simak Video "Video: Hajar UEA 2-1, Qatar lolos ke Piala Dunia 2026"


(iws/iws)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork