14 tim dipastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Siapa bakal bertemu siapa di pertandingan 16 besar Piala Dunia 2022?
Dilansir dari detikSport, pertandingan fase grup Kamis (1/12/2022) dan Jumat (2/12/2022) membawa Maroko dan Kroasia dari Grup F, serta Jepang dan Spanyol dari Grup E bergabung ke 16 besar Piala Dunia 2022.
Seluruh tim yang lolos 16 besar Piala Dunia 2022 telah mendapat lawan masing-masing. Belanda akan bertemu Amerika Serikat.
Sementara juara dan runner up Grup H dan Grup G akan bertemu di 16 besar Piala Dunia 2022. Berikut daftar siapa lawan siapa di pertandingan 16 besar Piala Dunia 2022.
- Belanda vs Amerika Serikat (3 Desember 2022)
- Argentina vs Australia (3 Desember 2022)
- Jepang vs Kroasia (5 Desember 2022)
- Juara Grup G vs Runner Up Grup H (5 Desember 2022)
- Inggris vs Senegel (4 Desember 2022)
- Prancis vs Polandia (4 Desember 2022)
- Maroko vs Spanyol (6 Desember 2022)
- Juara Grup H vs Runner Up Grup G (6 Desember 2022)
Simak gambar bagan babak 16 besar Piala Dunia 2022 berikut ini.
Demikian informasi pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Simak Video "Scaloni Soal Messi Masih Bakal Main di Piala Dunia 2026 atau Tidak"
(irb/dpra)