Kebanggaan datang dari Nusa Tenggara Barat. Azaeela Azra Adikasmita (13), siswi SMPN 1 Praya, Lombok Tengah, sukses mengharumkan nama daerahnya setelah meraih gelar Winner dalam ajang Indonesian Kids of The Year 2025 yang digelar di Ancol, Jakarta, pada 30-31 Oktober lalu. Tak hanya itu, Azaeela juga dinobatkan sebagai Top Model di ajang bergengsi yang diikuti peserta dari 33 provinsi di Indonesia.
Putri kelahiran Mataram, 23 Maret 2012 ini menunjukkan bahwa anak NTB mampu bersaing di tingkat nasional. Prestasinya menjadi bukti semangat dan potensi generasi muda daerah yang tak kalah bersinar di panggung besar.
Ayah Azaeela, Ipda Sasmita Adika Candra, mengaku bangga dan terharu atas pencapaian putrinya. Ia tak menyangka Azaeela mampu mengungguli peserta lain dari berbagai daerah di Indonesia.
"Sebagai orang tua pada awalnya saya tidak pernah menyangka ya. Karena saingannya banyak, dari Jakarta, Jawa dan provinsi besar lainnya. Tapi Alhamdulillah, setelah berlangsung, ternyata dia menang," katanya kepada detikBali, Rabu (12/11/2025).
Sasmita bercerita, anaknya mengetahui ajang tersebut lewat media sosial dan awalnya hanya iseng mendaftar. Namun Azaeela justru serius mempersiapkan diri dan berlatih dengan tekun hingga akhirnya meraih hasil terbaik.
"Persiapan memang sangat matang ya, seperti latihan, belajar dan segala macam," ujarnya.
Simak Video "Video KuTips Cara Tersembunyi Translate Artikel Web Anti Ribet di Google"
(dpw/dpw)