Watak Kelahiran Redite Umanis Kelawu Menurut Kalender Bali

tim detikBali - detikBali
Minggu, 02 Okt 2022 05:59 WIB
Ilustrasi umat Hindu sembahyang. Watak Kelahiran Redite Umanis Kelawu Menurut Kalender Bali. Foto: ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Bali -

Hari ini, Minggu 2 Oktober 2022, menurut kalender Bali merupakan Redite Umanis Kelawu. Bagi yang lahir Redite Umanis Kelawu, maka hari ini adalah otonannya.

Sebagai informasi, otonan adalah upacara kelahiran masyarakat Bali. Dilaksanakan berdasarkan kelahiran pada wuku kalender Bali, bersamaan dengan Sapta Wara dan Panca Wara.

Setiap orang pasti memiliki watak baik dan kurang baik. Begitu pula dengan kelahiran Redite Umanis Kelawu, berikut ini wataknya seperti dilansir dari kalenderbali.info.

Kelahiran Redite Umanis Kelawu memiliki watak dermawan, suka menolong, dan ikhlas berkorban berdana punia. Mereka penyayang dan lemah lembut.

Termasuk orang cerdas, perasaannya damai, dan pandai merahasiakan isi hati. Mereka menyukai ilmu gaib, akan terkenal karena keahlian di bidang sastra.

Watak buruknya, sombong, suka mengejek, dan sering berdebat. Baik hanya di bibir, hatinya kaku, sering salah paham, tebal telinga, dan serakah. Suka mencampuri urusan orang.

Demikian watak seseorang yang lahir Redite Umanis Kelawu. Semoga informasi ini bermanfaat untuk semeton!



Simak Video "Video Ada Wednesday Addams-Young Hee 'Squid Game' Main Skateboard di Bali"

(irb/iws)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork