Ledakan di gudang isi ulang tabung oksigen di Aceh Barat, Aceh menyebabkan dua orang tewas dan satu terluka. Insiden itu diduga akibat adanya tabung yang bocor.
Kejadian terjadi di gudang milik Mulia Motor di Jalan Kiblat Lorong Damai, Gampong Gampa, Kecamatan Johan Pahlawan, Rabu (5/11/2025) sekira pukul 11.30 WIB. Ledakan terjadi saat pekerja sedang melakukan isi ulang tabung oksigen.
"Dugaan sementara ledakan berasal dari kebocoran tabung gas saat proses pengisian. Namun penyelidikan masih terus dilakukan untuk memastikan faktor teknis dan kelalaian yang mungkin terjadi," kata Kasat Reskrim Polres Aceh Barat AKP Roby Afrizal kepada wartawan.
Ledakan itu menyebabkan bangunan gudang terbakar. Petugas pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi dan api dapat dipadamkan sekitar pukul 12.00 WIB.
Setelah api padam, polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Menurutnya, saat ini baru satu korban tewas teridentifikasi yakni Ramli (45), warga Medan, Sumatera Utara.
"Ledakan tersebut juga menyebabkan kerugian materil yang ditaksir mencapai Rp1 miliar meliputi kerusakan bangunan gudang, tabung gas oksigen, serta peralatan pengisian lainnya," ujar Roby.
Diketahui, saat kejadian, ada tiga orang yang berada di gudang tersebut.
"Dua orang meninggal dunia dan satu orang terluka," kata Kalak BPBD Aceh Barat Teuku Ronald Nehdiansyah.
Menurut Ronald, satu orang meninggal di lokasi dan satu orang menghembuskan napasnya terakhirnya di RSU Cut Nyak Dhien.
Simak Video "Video: Ledakan di Supermarket Meksiko, 23 Orang Tewas"
(agse/mjy)