Klasemen Terbaru Grup C Piala Asia U-17 2025: Indonesia Kunci Posisi Puncak

Abadi Tamrin - detikSulsel
Kamis, 10 Apr 2025 19:05 WIB
Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025. Foto: dok. AFC
Makassar -

Fase grup Piala Asia U-17 2025 memasuki laga terakhir atau matchday ketiga. Berikut klasemen terbaru dari Grup C.

Timnas Indonesia U-17 saat ini memimpin puncak klasemen Grup C. Skuad Garuda Muda mengoleksi total 6 poin dari dua pertandingan yang telah dilalui.

Enam poin didapat Timnas Indonesia U-17 dari hasil dua kali menang. Garuda Muda berhasil mengalahkan Korea Selatan (1-0) dan Yaman (4-1).


Dua kemenangan itu membuat posisi Tim Merah-Putih tidak akan tergeser lagi dari posisi puncak, apapun hasil di matchday terakhir Grup C. Sebab, perhitungan dalam peringkat klasemen di Piala Asia U-17 mengutamakan head to head.

Indonesia pun sudah dipastikan lolos ke perempatfinal Piala Asia U-17 2025. Garuda Muda tinggal menunggu runner-up dari Grup D yang akan jadi lawannya pada Senin, 14 April mendatang.

Sementara itu, satu tiket lolos dari Grup C masih diperebutkan Korea Selatan dan Yaman yang sama-sama mengantongi 3 poin. Kedua tim akan bertanding di King Abdullah Sports City Hall Stadium, dini hari nanti.

Di sisi lain, Afghanistan yang menempati posisi keempat klasemen Grup C dipastikan gugur. Afghanistan dalam dua laga kalah 0-2 dari Yaman dan keok 0-6 dari Korea Selatan.

Berikut Klasemen Grup C Piala Asia U-17 2025

PosisiTimMainMenangImbangKalahGolKebobolanSelisih GolPoin
1Indonesia220051+46
2Korea Selatan210161+53
3Yaman210134-13
4Afghanistan200208-80


Simak Video "Video Keseruan di Ruang Ganti Timnas Indonesia U-17 Usai Bungkam Korsel"

(ata/ata)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork