Klasemen Terkini Grup A ASEAN Club Championship 2024/2025: PSM Ketiga

Abadi Tamrin - detikSulsel
Rabu, 05 Feb 2025 16:00 WIB
Trofi ASEAN Club Championship 2024/2025. Foto: Dok. Istimewa
Makassar -

ASEAN Club Championship 2024/2025 fase Grup A telah memasuki pertandingan terakhir. Berikut klasemen terkini dengan posisi PSM Makassar ada di urutan ketiga.

ASEAN Club Championship 2024/2025 diikuti oleh 12 tim yang terbagi dalam dua grup. Masing-masing grup diisi oleh 6 tim.

Dua tim peserta merupakan wakil dari Indonesia. Selain PSM Makassar yang ada di Grup A, juga ada Borneo FC Samarinda yang menempati Grup B.


Perolehan klasemen Grup A saat ini dipimpin oleh BG Pathum United. Tim asal Thailand tersebut mengoleksi 8 poin hasil dalam 4 pertandingan yang telah dilalui.

Di urutan kedua, ada wakil dari Malaysia, Terengganu FC yang membukukan 7 poin lalu menyusul PSM di posisi ketiga dengan poin sama. Terengganu berhak berada di atas PSM karena unggul secara head to head.

Sedangkan Dong A Thanh Hoa, wakil dari Vietnam berada di urutan keempat dengan 6 poin. Keempat tim tersebut akan memperebutkan 2 tiket lolos ke babak semifinal.

Adapun Svay Rieng FC dan Shan United yang menempati peringkat kelima dan keenam sudah dipastikan gugur. Svay Rieng mengemas 4 poin, sedangkan Shan United belum meraih poin sama sekali.

Di fase terakhir Grup A akan menyajikan tiga pertandingan di waktu yang sama pada Rabu (5/2/2025) pukul 19.30 WIB atau 20.30 Wita. PSM Makassar Vs Dong A Thanh Hoa, BG Pathum United Vs Terengganu FC, dan Svay Rieng FC Vs Shan United FC.

Klasemen Terkini ASEAN Club Championship 2024/2025

Grup A

PosisiKlubMainMenangImbangKalahGolKebobolanSelisih GolPoin
1BG Pathum United422073+48
2Terengganu FC4211105+57
3PSM Makassar421154+17
4Dong A Thanh Hoa FC413064+26
5Svay Rieng FC411245-14
6Shan United FC4004516-110

Grup B

PosisiKlubMainMenangImbangKalahGolKebobolanSelisih GolPoin
1Cong An Ha Noi FC4400124+812
2Buriram United4211122+107
3Kuala Lumpur City FC420245-16
4Borneo FC Samarinda420256-16
5Lion City Sailors FC411228-64
6Kaya FC-Iloilo4004212-100

sumber:aseanutdfc



Simak Video "Video Viral Pemain PSM Victor Luiz Hendak Memukul Warga di Jalanan Makassar"

(ata/sar)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork