Mulai 1 April KRL Ekonomi untuk lintas Serpong-Jakarta dan Bekasi-Jakarta tidak akan beroperasi. Namun PT KAI masih mempertahankan KRL Ekonomi lintas Bogor-Jakarta karena dinilai masih layak untuk beroperasi.
Mulai 1 April mendatang KRL Non AC (ekonomi) untuk lintas Serpong dan Bekasi tidak akan beroperasi. Penarikan kereta itu dilakukan untuk meminimalisir gangguan perjalanan KRL akibat kerusakan.
Rumah dan kavling baru di kluster Inika Island, The Avani BSD City banyak diburu konsumen. Unit di kluster ini masing-masing dibanderol dari Rp 1,7 miliar untuk kavling dan Rp 1,9 miliar untuk rumah .
15 tim dari 8 perguruan tinggi di Indonesia lolos ke babak semi final kompetisi Imagine Cup 2013 besutan Microsoft. Mereka memiliki kesempatan mewakili Tanah Air untuk bertarung di Rusia dan memperebutkan hadiah ratusan juta rupiah.
PT KCJ membantah adanya keributan saat penertiban penumpang di Stasiun Sudirman. Saat penertiban ini ada 72 penumpang yang terkena dena akibat tak memiliki tiket sesuai dengan tempat tujuan.
Keributan terjadi antara puluhan petugas keamanan dengan penumpang KRL di Stasiun Sudirman. Sempat terjadi saling dorong antara penumpang dan petugas yang mencoba melakukan penertiban.
Bumi Serpong Damai membukukan pertumbuhan laba bersih sebesar 52,96% atau menjadi Rp 1,29 triliun di 2012, dibandingkan periode yang sama tahun 2011 sebesar Rp 840,78 miliar.