Banjir menggenangi ruas jalan di jalur pantai utara (Pantura). Ini membuat arus lalu lintas lumpuh. Namun pemerintah yakin pasokan pangan ke Jakarta tetap aman.
Harusnya Ridwan sampai di Surabaya pada Selasa kemarin. Tapi karena terhalang banjir di pantura, pria yang berangkat dari Jakarta ini masih berada di Kudus, Jawa Tengah. Ia tidak bisa apa-apa karena akses sama sekali tidak bisa dilintasi.
Banjir terjadi di Indramayu, Jawa Barat, beberapa hari terakhir ini merengggut korban jiwa. Data Polda Jabar menyebutkan sejumlah warga tewas diterjang banjir.
Banjir di Kabupaten Subang melanda 13 kecamatan sejak Sabtu (18/1/2014). Puluhan ribu rumah terendam, ratusan ribu warga diungsikan, belum lagi belasan ribu hektar sawah yang tergenangi. Kerugian ditaksir mencapai Rp 32 miliar.
Jalan tembus penghubung Jawa Tengah dan Jawa Timur di Gondosuli, Tawangmangu, Karanganyar, terputus karena bukit yang longsor. Akibatnya warga harus melintasi jalan lain yang lebih jauh.
Di antara ratusan pengungsi di Masjid Mukhlisin Jalan Raya Pamanukan Pantura, Kabupaten Subang terlihat ada seorang perempuan muda yang perutnya tengah hamil besar. Ia resah karena bulan ini ia diprediksi melahirkan anak keduanya.
Juki (34) hanya bisa meratap. Sudah dua hari dia terjebak banjir di Jalan Raya Pamanukan Subang. Bahan makanan sembako yang ia bawa dari Jakarta menuju Semarang, tak bisa tiba tepat waktu. Padahal biasanya hanya butuh waktu 24 jam.
Banjir di pantura membuat bus yang ditumpangi Jumbadi harus melalui jalur selatan. Namun akibat banyaknya kendaraan yang melintas di lajur ini terjadi kemacetan parah. Akibatnya perjalanan Klaten-Jakarta harus ditempuhnya selama dua hari seperti saat mudik lebaran.