Raymond Sapoen, mantan Menteri Perdagangan dan Industri Suriname, yang mencalonkan diri sebagai presiden mengatakan kepada BBC Indonesia ia berasal dari Banyumas, Jawa Tengah. "Saya adalah generasi ketiga," kata Raymond.
Terjadi gonjang-ganjing politik di seratus hari pertama Presiden Joko Widodo menjabat. Bagi pengamat politik yang juga Direktur Eksekutif Indo Barometer Muhammad Qodari, di satu sisi kondisi politik yang saat ini terjadi tidaklah ideal.
Seorang pengacara terkenal Malaysia, Eric Paulsen, dikenai dakwaan menghasut setelah dituduh mengkritik Jabatan Kemajuan Islam Malaysia yang dikatakan menyebarkan ekstremisme melalui khotbah Jumat.
Demonstran antipemerintah di Bangladesh melemparkan bom molotov ke bus yang penumpangnya sedang tertidur. Nahas, bus terbakar hebat dan sedikitnya 7 orang tewas.
Konflik Suriah terus menelan korban jiwa. Serangan-serangan udara rezim Suriah ke kota-kota yang dikuasai pemberontak, telah menewaskan setidaknya 44 orang dan melukai 100 lainnya.
Presiden Venezuela Nicolas Maduro mengatakan pemilik toko yang tidak disebutkan namanya telah ditahan karena membuat antrean panjang yang "palsu". Pemilik toko telah mengurangi jumlah pegawai kasir untuk menciptakan antrean dan "menganggu warga Venezuela".
Gedung Putih menolak menyebut Taliban di Afghanistan sebagai teroris. Hal ini menuai kritikan dari oposisi yang menuding pemerintahan tidak memahami situasi terbaru.
Elite partai politik yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih (KMP) menggelar pertemuan cukup lama pada Kamis (29/1) malam. Presiden PKS Anis Matta yang turut hadir kini menyatakan siap bekerjasama dengan Presiden Joko Widodo.