Massa aksi kawal MK menggelar salat Asar berjemaah di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat. Massa melaksanakan salat di sepanjang jalan dengan tertib.
Massa pun makin memadati kawasan Patung Kuda Monas hingga kantor Kementerian Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko Polhukam) menjelang sore hari.
"Habib Rizieq Syihab di Kota Suci Mekah, kemarin mengingatkan kepada saya untuk menyampaikan salam kepada segenap rakyat Indonesia yang hadir," kata Sobri.