Kepastian kemana Susno Duadji dieksekusi hingga saat ini msh belum pasti. Namun di Lapas Klas 1 Sukamiskin, sudah terlihat sejumlah polisi yang berjaga-jaga di luar Lapas.
Mantan Kabareskrim Susno Duadji dieksekusi jaksa. Eksekusi dilakukan di rumah Susno di perumahan elite di Dago Pakar, Bandung. Susno akan menjalani pidana 3,5 tahun atas kasus korupsi Pilgub Jabar 2008.
Eksekusi tim jaksa atas Susno Duadji tertunda. Susno bersikeras menunggu kedatangan pengacaranya dari Jakarta. Alhasil, untuk sementara jaksa mengalah. Jaksa menunggu kedatangan pengacara.
Mantan Kabareskrim Mabes Polri Susno Duadji kini dalam upaya dieksekusi jaksa dari Kejati DKI Jakarta di rumahnya di Dago Pakar, Bandung. Kabarnya Susno akan langsung dijebloskan ke Lapas Klas 1 Sukamiskin.
Puluhan jaksa tengah mengepung rumah Susno Duadji di Dago Pakar, Bandung. Mereka akan melakukan eksekusi pada mantan Kabareskrim itu. Kabarnya Susno akan langsung dijebloskan ke LP Klas 1 Sukamiskin Bandung. Benarkah?
Temuan bahwa istri dan mertua Gayus Tambunan memiliki rumah tak jauh dari Lapas Sukamiskin membuat adanya dugaan jika Gayus kerap keluar lapas. Kakanwil Kemenkum HAM Jabar I Wayan Kusmiantha Dusak menyatakan tak ada larangan bagi keluarga terpidana untuk memiliki rumah yang dekat dengan lapas.
Pengacara Toto Hutagalung, Johnson Siregar menyebut transaksi penjualan rumah antara kliennya dengan mertua Gayus Tambunan adalah transaksi biasa. Tidak ada urusan dengan kasus tertentu.
Kepala Kantor Kementrian Hukum dan HAM Wilayah Jabar I Wayan Kusmiantha Dusak membantah isu yang menyebut terpidana kasus suap Gayus Tambunan kerap keluar LP Sukamiskin untuk mengunjungi rumah mertua atau istrinya yang berada tak jauh dari LP.