Beberapa tim di paddock Sirkuit Mandalika terlihat sudah mulai berkemas. Hari terakhir tes pramusim MotoGP Mandalika rencananya memang akan kelar sore ini.
Grand Prix Safety Officer FIM Franco Uncini mengatakan, para pebalap puas dengan Sirkuit Pertamina Mandalika. Tapi ada satu PR-nya, yaitu kebersihan sirkuit.