Prabowo Subianto memantau quick count Pemilu 2019 di kediamannya di Kertanegara. Sejumlah petinggi parpol koalisi Prabowo-Sandiaga Uno pun mulai merapat.
Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengaku telah memonitor suasana di TPS pada hari pencoblosan kali ini. Dia menilai suasana di TPS meriah seperti lebaran.
Ketua MPR Zulkifli Hasan menggunakan hak suaranya di TPS 67 Cipinang Indah, Jakarta Timur. Dia mengatakan pemilu ini sukses kalau rakyat rukun kembali.
Presiden PKS Sohibul Iman mencoblos bersama istrinya di TPS di Depok. Sohibul mengimbau sengketa Pemilu 2019 diselesaikan melalui Mahkamah Konstitusi (MK).