Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong menyambut permintaan maaf soal kabut asap yang diutarakan oleh Presiden SBY. PM Lee berharap ada respon yang cepat dari Indonesia untuk menangani kebakaran itu.
Pemerintah Singapura protes terhadap kiriman kabut asap dari Pulau Sumatera. Karena banyak protes, Pemprov Riau menyatakan siap mengirim masker buat warga Singapura.
Dampak kebakaran hutan dan lahan gambut di Riau mulai terasa hingga ke Kota Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun. Kabut asap mulai dirasakan warga sejak siang ini.
Kepolisian Daerah Riau menetapkan sembilan orang tersangka kasus pembakaran lahan yang berakibat bencana kabut asap. Polri telusuri keterkaitan para tersangka dengan perusahaan pemilik lahan tersebut.
Kabut asap sudah mulai menyelimuti Pekanbaru, Riau, pada akhir April 2013 lalu. Namun mulai menyebar ke negara jiran Singapura dan Malaysia pada pekan keempat Juni 2013 lalu. Berikut fakta mengenai kabut asap yang membuat kalang kabut 3 negara bertetangga ini.
"Hari ini dilaporkan satelit BMKG menemukan 265 titik api, itu ada analisanya. Kita hanya pakai data yang bisa dipertanggungjawabkan keakuratannya," ujar Kepala BNPB Syamsul Maarif.
"Kita sedang melakukan penyelidikan. Nanti hasilnya akan disampaikan," ujar Kapolri Jenderal Timur Pradopo di Mako Skuadron 17 Lanud Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur.
Presiden SBY meminta maaf pada Malaysia dan Singapura atas kebakaran hutan yang memicu kabut asap hingga kedua negeri jiran itu. Sikap SBY dinilai berlebihan menghadapi tekanan dua negara itu. SBY seharusnya meminta maaf pada rakyat Riau sembari fokus berupaya memadamkan api.