Pemerintahan Jokowi-Ahok di pucuk pimpinan DKI Jakarta diusik oleh sejumlah elite PD. Bagi pengusung Jokowi, PDIP, Jokowi telah membangun tim yang kuat dengan Ahok untuk mengatasi berbagai persoalan di Jakarta.
Elite Partai Demokrat (PD) Ruhut Sitompul dan Nurhayati Ali Assegaf, gencar mengkritik 1 tahun kinerja Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi). Fraksi PDIP DPRD DKI menilai, harusnya elite PD tersebut mengkoreksi kinerja Jokowi secara obyektif.
Meski Pilpres 2014 masih setahun lagi namun suhu politik terus memanas. Popularitas Jokowi yang terus melejit mulai menimbulkan kecemburuan. Bahkan sejumlah rival menilai Jokowi gagal sebagai Gubernur DKI Jakarta.
"Jadi kalau Nurhayati bilang ada jasa Foke, ya kebakaran ini, sebab itu terjadi karena penataan ibu kota yang tidak pernah dilakukan Foke dengan baik."
Tidak hanya elite Partai Demokrat Nurhayati Ali Assegaf yang menilai miring kinerja Gubernur Jokowi. Kalangan politikus lawan politik partai Jokowi, PDIP, di DPRD DKI juga ikut berkomentar miring terhadap Jokowi meskipun baru setahun memimpin ibu kota.
Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sempat dibuat gerah dengan pernyataan petinggi Partai Demokrat Nurhayati Ali Assegaf soal musibah kebakaran di masa setahun kepemimpinan Gubernur Jokowi.
“Kalau kekurangannya dicari-cari, orang akan mengkritik balik. Apalagi masyarakat kan sudah lihat pemimpin mereka yang betul kerja sungguh-sungguh, gigih, sederhana.”