Roti asal Manila ini tampilannya sederhana. Berupa roti manis yang diisi keju dan topping krim manis bertabur serutan keju. Perpaduan empuk, manis, dan gurih. Terasa lezat di mulut. Nyam nyam... pencinta keju bakal dibuat ketagihan!
Tak terasa sudah hari Jumat, besok sudah weekend lagi. Masih memilih Bandung untuk menghabiskan akhir pekan Anda? Kami berikan tempat makan dan beberapa kegiatan yang bisa Anda nikmati pada Sabtu-Minggu ini. Selamat menikmati.
Puding caramel ini cukup mudah dibuat. Bahan dasar untuk membuat puding, terdiri dari gula pasir dan telur. Puding yang sudah jadi dan diatasnya caramel dibakar selama satu jam hingga caramel meleleh.
Sedang kurang semangat? Cobalah mengunyah pastry yang satu ini. Bagian luarnya renyah berlapis dengan taburan keju Parmesan yang wangi. Bagian dalamnya gurih renyah, paduan dua jenis keju plus almond. Mau coba?
Kue legit dari Austria ini memang mirip dengan kue dari Turki. Tampilannya selalu bikin gemes buat mencicipi. Lapisan-lapisan tipis adonan yang renyah membungkus adonan apel dan kismis yang beraroma wangi. Hmm..krenyes legit dan enak!
Kalau ingin melepas kepenatan sejenak menjelang sore, mampirlah ke tempat ini. Toko kue ini berbentuk pantry mungil dengan 2 buah sofa sudut yang nyaman. Menikmati kepekatan cokelat murni Valrohna sambil mengunyah sepotong Red Velvet Cake, sungguh nikmat.
Urang Bandung memang sangat kreatif menciptakan makanan dan camilan yang serba unik. Seperti bagelen buah dan bakpao buah. Bentuknya persis buah segar, ada stawberry, jeruk, apel, mangga, atau pir dengan isi kacang hijau, cokelat, dan kacang merah. Empuk-empuk manis!
Sudah banyak parfum yang terinspirasi dari makanan, seperti parfum bacon, yang terinspirasi dari daging asap. Namun kali ini kebalikannya, sebuah makanan yang terinspirasi dari aroma parfum Calvin Klein.