Menjadi pemain AC Milan membuat M’Baye Niang harus banyak berubah. Penyerang belia asal Prancis itu dituntut untuk memperbaiki kelakuannya dan menghilangkan predikat bad boy.
Pemain anyar Persib Bandung Sergio van Dijk mencetak tiga gol dalam laga uji coba kontra UPI di Stadion Siliwangi, Selasa (12/2/2013). Meski begitu, fisik Sergio belum maksimal karena tubuhnya yang kegemukan.
Irfan Bachdim memilih hengkang ke klub Thailand, Chonburi F.C, usai gajinya ditunggak oleh Persema Malang. Dia kemudian menjelaskan kepindahannya tak melulu karena alasan uang.
Zlatan Ibrahimovic tidak mau mengikuti David Beckham, yang akan menyumbangkan seluruh gajinya untuk amal. Penyerang jangkung asal Swedia itu mengatakan hanya dia yang berhak menerima gaji dari hasil memeras keringat di lapangan rumput hijau.
Steven Gerrard kagum dengan potensi yang dipunya juniornya, Jack Wilshere. Menurut kapten timnas Inggris ini, Wilshere akan bisa menjadi salah satu pemain tengah terbaik di dunia di masa depan.
PSSI dikritik Menteri Pemuda dan Olahraga terkait cara pemanggilan pemain untuk masuk tim nasional. Terungkap kini, timnas memang dikelola dengan sangat tidak profesional, mulai dari soal administratif hingga pendanaan.