Mangga muda dan serai, dua bahan ini memberi gambaran eksotika hidangan Asia. Pernah mencicipi Yam Mammuang, Satay Kung atau Tom Yam Goong? Rasanya yang asam segar mewakili keunikan rasa hidangan Asia. Simak saja di buku yang bisa menambah wawasan kuliner Anda ini.
Sedang ingin mengurangi lemak? Fillet ayam bisa tetap bebas dinikmati. Dari camilan hingga lauk. Cara mengolahnya praktis, tak akan merepotkan. Intip buku tentang mengolah fillet ayam ini.
Selada yang praktis ini bisa jadi sajian santap malam. Tambahkan saja lettuce atau irisan mentimun jika ingin lebih padat dan mengenyangkan. Pilih udang yang beanr-benar segar agar rasanya lebih gurih dan enak.
Sambal terasi, sambal mangga, sambal petis, dan sambal gandaria. Menyebut namanya saja air liur jadi titik. Apalagi di buku ini dilengkapi gambar yang cantik. Buat pencinta sambal, bisa bereksplorasi dengan puluhan jenis sambal colek dan cocol di buku ini.
Suka sup ayam? Coba sup ayam yang ini. Kuahnya bening, berbumbu ringan, lengkap dengan brokoli dan kembang kol. Paling enak disantap hangat dengan sambal kecap rawit yang dibubuhi sedikit air jeruk limau.
Bosan dengan tempe goreng dan pepes tahu? Mungkin Anda perlu beralih ke lasagna tempe atau tofu stroganoff. Rasanya enak, tampilannya cantik bak sajian resto. Membuatnya pun sangat mudah. Apalagi jika Anda memiliki buku yang satu ini.
Aroma smoked beef yang khas memberi sentuhan rasa spesial pada sup ini. Sementara rasa gurih lembut kentang diperkuat oleh rasa susu segar dan krim yang sangat gurih. Enak disantap hangat dengan roti panggang!
Doyan makaroni, spaghetti, atau lasagna? Kalau Anda ingin tahu seluk beluk dunia pasta plus resep-resep rahasia mengolah pasta, inilah saat yang tepat. Pakar kuliner William Wongso kembali mengajak Anda belajar soal pasta Italia dalam kelas exclusive.